Wisata Glamping Lakeside Panorama Indah Menjadi Daya Tarik Bagi Wisatawan

- Redaksi

Selasa, 10 Oktober 2023 - 05:25 WIB

502 views
facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

CIWIDEY // K|ecamatan Rancabali Kabupaten Bandung sangat kaya akan daerah wisata, diantaranya Punceuling, Kawah Putih, Rancaupas, Rancawalini, Curug tilu dan Glamping Lakaside.

Glamping lakaside sebuah bangunan berbentuk perahu terletak di tengah perkebunan teh dan pepohonan yang teduh juga rindang serta jernihnya air situ patengang, menjadi daya tarik bagi para pengunjung baik wisatawan lokal maupun mancanegara.

Itu semua berkat keuletan serta kegigihan seorang pigur di bawah kepemimpinan H. Endang dalam memenejemen glamping lakaside.

ADVERTISEMENT

banner 300x250

SCROLL TO RESUME CONTENT

Mengenal Keindahan Wisata Glamping Lakaside

Sebuah kawasan resort yang tergolong baru di Ciwidey. Ukuran lahan yang dimiliki resort ini memang cukup luas. Apalagi di sekitar tempat wisata juga didukung dengan pemandangan alam yang sangat indah.

Glamping Bandung memang baru saja dibuka beberapa tahun lalu dengan konsep yang menyatu dengan alam. Salah satu spot unggulan yang ada di tempat wisata ini adalah resto dengan konsep bangunan yang sangat unik.

Ada banyak daya tarik yang membuat tempat ini dikunjungi banyak orang. Salah satunya adalah lokasinya yang berdekatan dengan Situ Patenggang Bandung. Situ ini merupakan salah satu situ di Bandung yang terkenal dengan legendanya. Bahkan, Rancabali resort juga dekat dengan maskot wilayah Bandung Selatan.

Tempat wisata di Bandung Selatan ini memang menyuguhkan pemandangan yang sangat romantis. Kondisi ini yang membuat banyak pengunjung menjadikan Glamping sebagai tujuan favorit selama hari libur. Selain itu, lokasi wisata ini dianggap sangat ideal bagi anda yang memang suka mencari ketenangan karena lokasinya menyatu dengan alam.

Sisi lain yang menarik dari Glamping Lakeside Rancabali adalah adanya resto yang di buat seperti legenda kapal Indonesia yaitu Pinisi. Selain itu, desain interior yang ditawarkan juga dapat memberikan pengalaman wisata yang berharga bagi Anda dan keluarga.

Bangunan resto ini tepat berada di atas bukit Situ Patenggang. Hal ini tentu akan memberikan kenyamanan bagi anda. Sambil menikmati hidangan, anda bisa melihat pemandangan sekitar dari atas bukit.

Untuk mengunjungi Glamping Lakeside Rancabali sebenarnya rute yang di lewati tidak terlalu sulit. Apalagi lokasi dari objek wisata ini bisa dijangkau dengan cukup mudah.

Glamping Rancabali berada di Jalan Situ Patenggang yang masih masuk dalam wilayah administrasi Rancabali. Sebenarnya anda bisa menemukan lokasi ini dengan cukup mudah karena berdekatan dengan tujuan wisata lainnya yaitu Kawah Putih Ciwidey.

Waktu perjalanan dari pusat Kota Bandung kurang lebih sekitar 2 jam. Waktu tempuh ini memang dianggap cukup lama karena jalur yang dilalui memang cukup padat apalagi pada hari libur atau menjelang weekend. Untuk yang masih bingung, silahkan gunakan Google Maps untuk membantu mendapat petunjuk arahnya.

Jika dari kota Bandung maka akan melalui jalan Kopo hingga menuju Soreang. Setelah itu, menuju Ciwidey hingga ke Rancabali. Pengunjung yang akan menuju wisata ini sangat disarankan untuk melewati gerbang tol Kopo. Hal ini untuk memudahkan jalur yang memang dibutuhkan menuju lokasi dengan cepat.

Hingga kini pihak pengelola dari tempat wisata alam Rancabali masih terus mengembangkan berbagai fasilitas yang dibutuhkan. Apalagi jumah pengunjung yang datang ke tempat ini juga terus meningkat, khususnya pada saat hari libur panjang.

Fasilitas Wisata yang Ramai Dikunjungi Wisatawan di Glamping Lakeside, yaitu :

Penginapan berbentuk resort atau villa glamour camping dengan Type Family Lakeside, Tanjung Pakis tent, Lakeside Tent, Sayang Heulang resort, dan Keong Tent

Pinisi Resto. Restaurant berbentuk kapal atau perahu Pinisi berada di atas lokasi Batu Cinta Situ Patenggang

Pinisi View Point

Teras Bintang

Sirkuit Golesat

Taman kelinci

Taman Pakis

Mushola

Kantor Pusat Informasi dan Reservasi

Food Court

Parking Lot yang sangat luas

Outdoor Meeting Room

Berperahu Keliling Danau

Floating Lake Bridge

Namun, fasilitas unggulan yang ditawarkan dari tempat wisata ini adalah Resto Pinisi. Resto ini memang menjadi bagian dari rute wisata yang harus anda nikmati. Akan disuguhkan tampilan interior yang menarik dengan lapisan kayu pada seluruh bagian tembok dan lantai.

Letak dari fasilitas resto ini tepat berada dibagian atas dari Situ Patenggang. Tentu saja kondisi ini membuat anda mendapatkan pengalaman menyantap menu resto sambil menikmati pemandangan yang indah. Resto ini memiliki 2 bagian penting.

Bagian pertama yaitu dalam kapal yang memang didesain sebagia resto dengan berbagai hidangan menu yang menarik.
Bagian kedua adalah bagian terluar dari kapal yang juga di gunakan untuk menyantap makanan di outdoor. Di bagian luar ini terdapat dek kapal dengan tampilan yang sangat mengesankan. Sebagian besar pengunjung memang menjadikan dek itu sebagai tempat untuk mengabadikan momen. Apalagi desain yang unik dari dek itu belum bisa ditemukan di tempat lain.

Suasana yang sangat indah dengan panorama alam yang mengesankan akan membuat anda betah. Bahkan, sebagian pengunjung juga menantikan momen matahari terbenam dari sudut yang telah disediakan oleh pengelola.

di sekitar lokasi wisata terdapat Situ Patenggang. Bahkan, jika memiliki waktu yang banyak atau memutuskan untuk menginap disini. Anda bisa mengelilingi danau menggunakan perahu yang telah di sediakan.

Suasana alam yang sangat mengesankan ini juga didukung dengan udara yang sangat sejuk. Jika suka dengan udara yang sejuk, bisa berkunjung ke Gunung Tangkuban Perahu, udara disana bisa membuat lebih fresh.

Pengelola Glamping Lakeside Ciwidey juga baru saja menambahkan satu sudut yang bisa dinikmati saat berkunjung. Spot ini diberi nama Teras Bintang. Sudut ini merupakan sebuah bangunan terbuka yang terbuat dari kayu dengan membentuk gugusan bintang.

Harga Tiket Glamping Lakaside

Pengelola menerapkan harga tiket masuk Glamping Lakeside Rancabali yang berbeda. Anda harus membayar tiket masuk dengan harga 20 ribu. Selanjutnya, anda juga akan dikenakan tarif tambahan jika ingin menggunakan wahana/sarana yang ada di sekitar Glamping.

Bang Roni selaku menejer Glamping Lakaside saat ditemui tim awak media H Ajum Rosadi menerangkan jumlah pengunjung di hari Senin sampai Jumat berkisar kurang lebih 70 sampai 80 orang per hari, hari Sabtu dan Minggu ada peningkatan antara 100 sampai 350 .

kontri.

(Sdk-Jum)**

Berita Terkait

Tradisi Tahunan Ramadhan Bagasi News Berbagi Takjil 10 titik di Jawa Barat. 
Direktur RSUDMA Sumenep Ajak Masyarakat Bulan Ramadhan Memperdalam Ibadah
Wakil Direktur RSUD Cilengsi Hadiri Taraweh Keliling di Tanjung Sari
*Bupati Bogor Rudy Susmanto, Hadiri Bukber dan Santunan Yatim, Kadin Kabupaten Bogor*
Laporan Dugaan Korupsi DAK Pendidikan Kabupaten Tasikmalaya: AMAK Indonesia Serahkan Bukti ke KPK
8 OPD Melakukan Penandatanganan Target Pencapaian MCP Tahun 2025
Pemkab Sumenep Menggelar Festival Srikaya Dorong Ekonomi Masyarakat
Jelang Hari Raya, Pemkab Sumenep Gelar Mudik Gratis Bagi Warga Yang Merantau

Berita Terkait

Selasa, 25 Maret 2025 - 03:13 WIB

Pemdes Gunung Putri Gelar Baksos dan Berbagi Takjil di Bulan Ramadhan

Senin, 24 Maret 2025 - 05:27 WIB

Tradisi Tahunan Ramadhan Bagasi News Berbagi Takjil 10 titik di Jawa Barat. 

Sabtu, 22 Maret 2025 - 10:48 WIB

Direktur RSUDMA Sumenep Ajak Masyarakat Bulan Ramadhan Memperdalam Ibadah

Jumat, 21 Maret 2025 - 06:02 WIB

NIAT ADALAH SEGALA-GALANYA

Kamis, 20 Maret 2025 - 04:25 WIB

*Bupati Bogor Rudy Susmanto, Hadiri Bukber dan Santunan Yatim, Kadin Kabupaten Bogor*

Rabu, 19 Maret 2025 - 23:27 WIB

Laporan Dugaan Korupsi DAK Pendidikan Kabupaten Tasikmalaya: AMAK Indonesia Serahkan Bukti ke KPK

Rabu, 19 Maret 2025 - 21:02 WIB

*Arahan Bupati Bogor Rudy Susmanto, Kadispora, Asnan Laksanakan Tarling Safari Ramadhan 1446 H*

Rabu, 19 Maret 2025 - 20:59 WIB

LBH One One Apresiasi Polresta Bogor Terkait Kasus Pelecehan Seksual*

Berita Terbaru

KUNJUNGAN WAMENDES : Pj Bupati Bekasi Dedy Supriyadi mendampingi kunjungan Wakil Menteri Desa dan Pembangunan Daerah Tertinggal (Wamendes PDT) Ahmad Riza Patria ke Eco Wisata Desa Pasirsari Kecamatan Cikarang Selatan, pada Selasa (12/12/2024).

Berita

Pemkab Dukung Swasembada Pangan dan Wisata Lokal

Rabu, 13 Nov 2024 - 13:31 WIB