1.248 Aparatur Desa Jabar Ikuti Pelatihan Penguatan Kapasitas dan Pencegahan Korupsi

- Redaksi

Sabtu, 24 Agustus 2024 - 06:44 WIB

5011 views
facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Satunews.id

KOTA BANDUNG— Sebanyak 1.248 aparatur desa dari Jawa Barat mengikuti Pelatihan Penguatan Program Pemerintah dan Pembangunan Desa (P3PD) yang diselenggarakan oleh Ditjen Bina Pemerintahan Desa Kemendagri pada 21-24 Agustus 2024.

Pelatihan ini bertujuan untuk memperkuat kapasitas pemerintahan dan kelembagaan desa agar para aparatur dapat memberikan pelayanan yang lebih baik kepada masyarakat.

ADVERTISEMENT

banner 300x250

SCROLL TO RESUME CONTENT

Peserta mewakili 312 desa di sembilan kabupaten: Bekasi, Bogor, Bandung, Garut, Tasikmalaya, Ciamis, Cirebon, Indramayu, dan Kuningan. Pelatihan terbagi dalam 39 kelas yang dilaksanakan di tiga lokasi utama: Bogor, Cirebon, dan Bandung.

Selama pelatihan, peserta yang berasal dari berbagai latar belakang mendapatkan beragam materi dari 78 pelatih dan 59 penceramah, termasuk konsep kepemimpinan, pendidikan karakter, pencegahan korupsi, dan topik-topik relevan lainnya.

Arni Munawaroh, Ketua TP PKK Desa Dewasari, Kabupaten Ciamis, mengungkapkan manfaat besar dari pelatihan ini. “Kami mendapatkan banyak ilmu yang dapat diterapkan di desa kami. Selain itu, kesempatan untuk berbagi pengalaman dengan desa lain sangat bermanfaat,” katanya pada Jumat (23/8/2024).

Peserta lain, Azan Nur Baihaqi, anggota BPD Desa Cijeungjing, Ciamis, menilai pelatihan ini memperluas jejaring dan menambah wawasan. “Kami dapat menambah ilmu, memperluas jaringan, dan mempererat silaturahmi antar peserta. Kami siap menerapkan pengetahuan yang diperoleh di tempat kerja kami,” ujarnya.

P3PD dilaksanakan serentak di seluruh Indonesia. Ditjen Bina Pemdes La Ode Ahmad P Bolombo mengapresiasi partisipasi tinggi dari Jawa Barat, yang mencapai 99 persen dan diperkirakan akan mencapai 100 persen hingga akhir kegiatan. “Kami berharap pelatihan ini mendorong peserta untuk berbagi pengalaman dan pengetahuan yang akan menginspirasi setiap desa untuk berinovasi dan mengoptimalkan potensi lokal,” ujar La Ode.

*HUMAS/Redaksi *

Berita Terkait

Pemkab Indramayu Lakukan Bersih Bersih Aparatur Deda, di Desa Cantigi Kulon jadi Contoh Transparansi
Menebar Bahagia di Jumat Berkah Isra Mi’raj, Relawan Saeida Hadir Untuk Warga”
MUSDES MUI Citaringgul Merajut ukhuwah Islamiyah Demi Desa yang Damai dan Bermartabat 
Sejumlah Realisasi Dana Desa Kamurang Diduga Bermasalah, Warga Pertanyakan Transparansi dan Kesesuaian RAB
Ketua BUMDES Desa Tawang Sari Diduga Korupsi Anggaran Pembelian Mesin Hingga Puluhan Juta Rupian
Ciriung Gelar Musrenbang, Bupati Bogor Hadir dan Tekankan Pembangunan Berkelanjutan
Monev Samisade Tahap II: Pengawasan Ketat Realisasi Anggaran insfratruktur Desa Sukagalih
Pemkab Bogor Hentikan Kegiatan Pemrosesan Sampah dari Kota Tangerang Selatan Oleh PT Aspex Kumbong

Berita Terkait

Sabtu, 17 Januari 2026 - 22:19 WIB

Realisasi Janji Bupati Bandung, Perbaikan Jalan Kendeng–Londok Mulai Terwujud

Kamis, 15 Januari 2026 - 14:29 WIB

Klarifikasi PUTR soal Jembatan Cijeruk Disambut, Warga Minta Tindak Lanjut

Rabu, 14 Januari 2026 - 22:03 WIB

Pentahelix Dayeuhkolot, PSDA Jabar, dan PUTR Monitoring Wilayah Rawan Banjir

Rabu, 14 Januari 2026 - 10:04 WIB

Optimalkan TKD, Kang DS Temui DJPK Kemenkeu RI

Selasa, 13 Januari 2026 - 20:00 WIB

Jembatan R2 Cijeruk Telan Korban, Dinas PUTR Didorong Segera Evaluasi Aspek Keselamatan

Selasa, 13 Januari 2026 - 07:48 WIB

Bupati Bandung Canangkan Gerakan Edukasi SAPA BEDAS di Seluruh Sekolah

Jumat, 9 Januari 2026 - 15:10 WIB

Jembatan Cijeruk Jadi Bukti Kehadiran Pemerintah, Bupati Bandung Resmikan Langsung di Lokasi

Jumat, 9 Januari 2026 - 11:16 WIB

Lurah Baleendah Sendi Kharisma : Jembatan Cijeruk Permudah Mobilitas Warga dan UMKM

Berita Terbaru