Momen Terakhir Ridwan Kamil-Uu Ruzhanul Ulum di Hari Jadi ke-78

- Redaksi

Sabtu, 19 Agustus 2023 - 23:37 WIB

500 views
facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

BANDUNG || Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil memimpin langsung upacara Peringatan Hari Jadi ke-78 Provinsi Jawa Barat dengan mengenakan pakaian adat Sunda termasuk para bupati dan wali kota yang hadir.

Peringatan Hari Jadi ke-78 Provinsi Jawa Barat berlangsung meriah, sederet kesenian khas sejumlah daerah di Jabar ditampilkan di lapangan Gasibu, Kota Bandung, Sabtu (19/8/2023).

Salah satu yang memukau adalah tari merak yang ditampilkan 400 penari yang jika dilihat dari atas membentuk angka 78. Tari merak kolosal satu rangkaian dengan upacara peringatan Hari Jadi.

ADVERTISEMENT

banner 300x250

SCROLL TO RESUME CONTENT

Bagi Ridwan Kamil, Hari Jadi ke-78 di tahun 2023 merupakan momen terakhirnya sebagai Gubernur Jabar. Ridwan Kamil beserta Uu Ruzhanul Ulum akan mengakhiri masa jabatannya sebagai Gubernur dan Wakil Gubernur Jabar periode 2018 – 2023 pada 5 September.

Jadi Momen Terakhir Ridwan Kamil-Uu Ruzhanul Ulum di Hari Jadi ke-78 Jabar

Kang Emil — sapaan akrab Ridwan Kamil — kemudian diarak naik Sisingaan khas Subang diiringi tarian khas Sunda Betawi menuju Kantor DPRD Jabar yang teletak 100 meter dari lapangan Gasibu.

Di Kantor DPRD Jabar, Gubernur melakukan pidato resmi terakhirnya dalam Rapat Paripurna Istimewa. Dalam pidatonya, Gubernur menyampaikan capaian-capaian pembangunan Jabar selama lima tahun kepemimpinannya bersama Uu Ruzhanul Ulum.

“Ini pidato saya terakhir di Rapat Paripurna terkait Hari Jadi Jabar. Kami menyampaikan selama lima tahun ada 545 perubahan sudah kita hadirkan,” ujar Ridwan Kamil.

Ia menitipkan kepada Penjabat Gubernur Jabar yang akan menggantikannya sementara, untuk melanjutkan pencapaian pembangunan dan menyempurnakan yang masih kurang.

Jadi Momen Terakhir Ridwan Kamil-Uu Ruzhanul Ulum di Hari Jadi ke-78 Jabar

“Saya menitipkan kepada Penjabat Gubernur untuk melanjutkan pencapaian-pencapaian yang luar biasa ini dan menyempurnakan hal-hal yang masih kurang. Sehingga Jabar yang mayoritas berita baik ini bisa kita jaga dan terus jadi terbaik se-Indonesia,” kata Ridwan Kamil.

Target-target pembangunan selama lima tahun kepemimpinan, kata Gubernur sudah mencapai harapan. Namun demikian pekerjaan rumah pasti selalu ada karena tidak ada istilah selesai dalam membangun.

“PR pasti ada karena tidak ada istilah selesai atau tidak selesai. Di zaman saya target kemajuan semuanya Insyaallah sudah tercapai,” kata Ridwan Kamil.

Jadi Momen Terakhir Ridwan Kamil-Uu Ruzhanul Ulum di Hari Jadi ke-78 Jabar

Provinsi Jabar lahir 19 Agustus 1945 atau tepat dua hari setelah proklamasi kemerdekaan RI. Kala itu, sidang Panitia Persiapan Kemerdekaan Indonesia (PPKI) mengumumkan Jabar sebagai satu dari delapan provinsi di Indonesia.

Sepanjang sejarah Provinsi Jabar, Ridwan Kamil – Uu Ruzhanul Ulum merupakan pasangan Gubernur – Wakil Gubernur ke – 14, yang dipilih rakyat melalui pemilu dan memimpin hampir 50 juta warga di 27 kabupaten dan kota.


(Red/hms)

Berita Terkait

Pemkab Bandung Siapkan Satgas Penertiban Penataan Ruang dan Bangunan Gedung
Kang DS bersama Yayasan Beri Santunan Kepada 200 Anak Yatim Piatu
Ketua Kwarcab Kab. Bandung Emma Dety Melantik Lembaga Pemeriksa Keuangan Kwartir Ranting Kecamatan
IMANI Cirebon 1 Bantu Warga Terdampak Banjir Bandang Cirebon
Bupati Sukabumi Terpilih Hadiri Acara Rakercab Ormas Pemuda Pancasila Pelantikan 47 PAC
*Bey Machmudin Tinjau Banjir Dayeuhkolot, Tegaskan Pentingnya Sinergi untuk Penanganan Cepat*
Pelantikan Pengurus Pusat Ikatan Alumni UNISBA Masa Bakti 2024-2029
Kapolres Sukabumi Lantik Pejabat Baru

Berita Terkait

Minggu, 26 Januari 2025 - 17:29 WIB

Pemkab Bandung Siapkan Satgas Penertiban Penataan Ruang dan Bangunan Gedung

Minggu, 26 Januari 2025 - 15:05 WIB

Kang DS bersama Yayasan Beri Santunan Kepada 200 Anak Yatim Piatu

Minggu, 26 Januari 2025 - 10:01 WIB

Ketua Kwarcab Kab. Bandung Emma Dety Melantik Lembaga Pemeriksa Keuangan Kwartir Ranting Kecamatan

Sabtu, 25 Januari 2025 - 22:57 WIB

Bupati Sukabumi Terpilih Hadiri Acara Rakercab Ormas Pemuda Pancasila Pelantikan 47 PAC

Sabtu, 25 Januari 2025 - 22:03 WIB

*Bey Machmudin Tinjau Banjir Dayeuhkolot, Tegaskan Pentingnya Sinergi untuk Penanganan Cepat*

Sabtu, 25 Januari 2025 - 21:19 WIB

Pelantikan Pengurus Pusat Ikatan Alumni UNISBA Masa Bakti 2024-2029

Sabtu, 25 Januari 2025 - 19:59 WIB

Kapolres Sukabumi Lantik Pejabat Baru

Sabtu, 25 Januari 2025 - 19:52 WIB

Grab Indonesia dan Pemerintah Kota Sukabumi Sinergi Dukung Pengembangan UMKM

Berita Terbaru

KUNJUNGAN WAMENDES : Pj Bupati Bekasi Dedy Supriyadi mendampingi kunjungan Wakil Menteri Desa dan Pembangunan Daerah Tertinggal (Wamendes PDT) Ahmad Riza Patria ke Eco Wisata Desa Pasirsari Kecamatan Cikarang Selatan, pada Selasa (12/12/2024).

Berita

Pemkab Dukung Swasembada Pangan dan Wisata Lokal

Rabu, 13 Nov 2024 - 13:31 WIB