Sinkronisasi Kebijakan politik Kepala daerah pemerintah kota Cimahi Tahun 2025

- Redaksi

Sabtu, 19 April 2025 - 10:13 WIB

502 views
facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Bandung..Saetunews.id

 

Cimahi, Diskominfo– Pemerintah Kota Cimahi melaksanakan acara Sinkronisasi Kebijakan Politik Kepala Daerah Tahun 2025 yang berlangsung di Depo Pendidikan Bela Negara, Rindam III/Siliwangi, Lembang, Kabupaten Bandung Barat, Sabtu (18/04). Kegiatan ini menjadi bagian integral dari upaya Pemerintah Kota Cimahi dalam menyelaraskan arah pembangunan daerah dengan kebijakan pusat dan provinsi, sekaligus memperkuat kepemimpinan Aparatur Sipil Negara (ASN) di lingkungan Pemerintah Kota Cimahi. Kegiatan yang berlangsung selama tiga hari ini diikuti oleh 70 pejabat struktural, terdiri dari Eselon II dan IIIA, serta melibatkan sejumlah narasumber nasional dari Kemendagri, Lemhanas, hingga Rektor IPDN.

ADVERTISEMENT

banner 300x250

SCROLL TO RESUME CONTENT

 

Wali Kota Cimahi, Ngatiyana, menegaskan bahwa kegiatan ini bukan sekadar seremonial, melainkan ruang strategis untuk merenungkan kembali makna pengabdian sebagai pelayan publik. “Kita tidak hanya membutuhkan pejabat yang pintar, tetapi mereka yang memiliki integritas, spiritualitas, dan kemauan untuk melayani dengan ikhlas,” tegasnya.

 

Salah satu agenda utama dalam kegiatan ini adalah penyampaian visi dan misi pembangunan Kota Cimahi untuk lima tahun ke depan, yang terangkum dalam semangat CIMAHI MANTAP—Maju, Agamis, Nyaman, Teladan, Aman, dan Produktif. Dalam rangka mewujudkan visi tersebut, telah dirumuskan 17 program strategis, mulai dari beasiswa pendidikan untuk 10.000 warga (BEWARA), penguatan 1.000 UMKM, pembangunan Cimahi Command Center, hingga layanan kesehatan dan sosial yang inklusif.

 

Ia juga pentingnya menyatukan persepsi dan memperkuat kolaborasi lintas dinas. Ia juga menekankan pentingnya peran aktif setiap pemimpin unit kerja dalam menerapkan strategic leadership dan manajemen kinerja berbasis indikator terukur. “Tanpa sinergi dan loyalitas, program sebesar apa pun tidak akan berdampak maksimal. Kita harus tegak lurus, berani, dan berorientasi pada pelayanan,” ujarnya.

 

Dalam kesempatan ini, Ngatiyana juga menyoroti beberapa tantangan yang dihadapi, antara lain peningkatan angka kemiskinan dan pertumbuhan ekonomi yang masih jauh dari target. Dengan mengacu pada visi Presiden dan Gubernur Jawa Barat, Ia mengajak seluruh peserta untuk bersatu padu dalam mencapai tujuan bersama yaitu Indonesia Maju menuju Indonesia Emas 2045.

 

Acara ini juga diisi dengan sesi diskusi yang melibatkan narasumber dari Kementerian Dalam Negeri dan Lembaga Pertahanan Nasional. Melalui sesi ini, diharapkan peserta dapat menggali lebih dalam mengenai kebijakan yang akan diterapkan, serta bagaimana implementasinya di lapangan.

 

Melalui kegiatan ini, Pemerintah Kota Cimahi menegaskan komitmennya untuk membangun pemerintahan yang transparan, akuntabel, dan berorientasi pada kepentingan rakyat. “Kami tidak ingin hanya menjalankan program. Kami ingin memastikan bahwa setiap kebijakan menyentuh rakyat secara nyata,” pungkas Ngatiyana (Saepul.B)

Berita Terkait

Pameran dan Kontes Bonsai Lokal Terbuka “Bedaskeun Bonsai” Memiliki Nilai Seni dan Ekonomi yang Cukup Tinggi
Sekda Herman Suryatman: Pergeseran APBD 2025 Efisien, Akuntabel, dan Transparan
Petani Penggarap Sawah Keluhkan Biyaya Sewa Permusim, Di Bojongpicung cianjur
Wakil Gubernur Jawa Barat Erwan Setiawan bersilaturahmi dengan jajaran Cabang Dinas Pendidikan XI Provinsi Jawa Barat di SMK Negeri 1 Garut
Kolaborasi Pemkot, Yumaju, dan Asics Donasikan Rp100 Juta untuk Rumah Singgah Al-Fatih Bandung
Tim Gabungan dari pemda Provinsi Jabar menutup lokasi tambang ilegal di Desa Jati, Kecamatan Bojongpicung, Kabupaten Cianjur
DPRD Jabar Gelar Rapat Gabungan Bahas Pengelolaan Lingkungan Hidup”PLH” Kehutanan Dan Perkebunan Di Jawa Barat
Wali Kota Bandung Berencana Naikkan Honor Petugas Harian Lepas Kebersihan

Berita Terkait

Sabtu, 19 April 2025 - 18:20 WIB

Pameran dan Kontes Bonsai Lokal Terbuka “Bedaskeun Bonsai” Memiliki Nilai Seni dan Ekonomi yang Cukup Tinggi

Sabtu, 19 April 2025 - 18:15 WIB

Sekda Herman Suryatman: Pergeseran APBD 2025 Efisien, Akuntabel, dan Transparan

Sabtu, 19 April 2025 - 16:25 WIB

Petani Penggarap Sawah Keluhkan Biyaya Sewa Permusim, Di Bojongpicung cianjur

Jumat, 18 April 2025 - 20:22 WIB

Wakil Gubernur Jawa Barat Erwan Setiawan bersilaturahmi dengan jajaran Cabang Dinas Pendidikan XI Provinsi Jawa Barat di SMK Negeri 1 Garut

Jumat, 18 April 2025 - 19:46 WIB

Kolaborasi Pemkot, Yumaju, dan Asics Donasikan Rp100 Juta untuk Rumah Singgah Al-Fatih Bandung

Jumat, 18 April 2025 - 19:32 WIB

Tim Gabungan dari pemda Provinsi Jabar menutup lokasi tambang ilegal di Desa Jati, Kecamatan Bojongpicung, Kabupaten Cianjur

Jumat, 18 April 2025 - 15:13 WIB

DPRD Jabar Gelar Rapat Gabungan Bahas Pengelolaan Lingkungan Hidup”PLH” Kehutanan Dan Perkebunan Di Jawa Barat

Jumat, 18 April 2025 - 14:33 WIB

Wali Kota Bandung Berencana Naikkan Honor Petugas Harian Lepas Kebersihan

Berita Terbaru

KUNJUNGAN WAMENDES : Pj Bupati Bekasi Dedy Supriyadi mendampingi kunjungan Wakil Menteri Desa dan Pembangunan Daerah Tertinggal (Wamendes PDT) Ahmad Riza Patria ke Eco Wisata Desa Pasirsari Kecamatan Cikarang Selatan, pada Selasa (12/12/2024).

Berita

Pemkab Dukung Swasembada Pangan dan Wisata Lokal

Rabu, 13 Nov 2024 - 13:31 WIB