Kolaborasi Pemkot, Yumaju, dan Asics Donasikan Rp100 Juta untuk Rumah Singgah Al-Fatih Bandung

- Redaksi

Jumat, 18 April 2025 - 19:46 WIB

502 views
facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

 

Bandung.

Satunews.id- Kolaborasi lintas sektor kembali menunjukkan kekuatannya dalam aksi kemanusiaan. Komunitas sosial Yumaju Friends bersama brand olahraga ternama Asics Indonesia menyerahkan donasi sebesar Rp100 juta kepada Rumah Singgah Al-Fatih, rumah singgah di Indonesia yang mendampingi anak-anak pejuang kesehatan.

ADVERTISEMENT

banner 300x250

SCROLL TO RESUME CONTENT

 

Acara berlangsung di Rumah Singgah Al-Fatih, kawasan Cicendo, Kota Bandung, dan dihadiri oleh berbagai pihak, termasuk Presiden Direktur Asics Indonesia, Mr. Sato Fukushima, perwakilan Yumaju, serta Wali Kota Bandung, Muhammad Farhan yang hadir untuk memberikan apresiasi dan dukungan moril atas inisiatif tersebut.

 

“Ini adalah contoh nyata gerakan komunitas dan sektor swasta bisa memberi dampak besar. Pemkot tentu mendukung penuh gerakan seperti ini, karena Bandung adalah kota yang tumbuh dari kepedulian,” kata Farhan, di Rumah Singgah Al-Fatih, kawasan Cicendo, Kota Bandung, Jumat, 18 April 2025.

 

Farhan juga menyampaikan empati mendalam kepada para orang tua dan pendamping anak-anak yang menjalani pengobatan.

 

“Saya pernah merasakan situasi ini secara pribadi di tahun 2015. Saya tahu betul perjuangannya. Tapi hari ini, saya juga melihat bahwa di Bandung, selalu ada tangan-tangan yang siap membantu,” tambahnya.

 

Perwakilan Rumah Singgah Al-Fatih, Wildan menyampaikan terima kasih atas donasi yang diberikan. Rumah yang berdiri sejak 2016 ini memberikan fasilitas tinggal, akomodasi, dan kebutuhan medis secara gratis bagi anak-anak dari dalam dan luar daerah Bandung yang sedang berjuang demi kesembuhannya.

 

“Rumah ini hadir dari semangat wakaf dan empati. Bantuan dari Yumaju dan Asics ini sangat berarti untuk keberlangsungan pendampingan kami,” ujarnya.

 

Sementara itu, perwakilan Yumaju Friends, Hari Jovian menjelaskan, kegiatan Lebaran Run for Humanity yang menghasilkan donasi ini telah berjalan lima tahun berturut-turut, berawal dari keinginan untuk berbagi di masa pandemi.

 

“Kami belajar bahwa memberi di masa sulit itu memberi makna lebih. Tahun ini, kami berkolaborasi dengan Asics, dan alhamdulillah bisa menyampaikan bantuan ini kepada Rumah Singgah Al-Fatih,” ujar Jovian.

 

Sedangkan Presiden Direktur Asics Indonesia, Mr. Sato Fukushima menyatakan kebanggaannya bisa terlibat dalam aksi sosial ini.

 

“Kami percaya mendukung kesehatan anak-anak adalah bentuk kontribusi nyata untuk masa depan. Asics senang bisa menjadi bagian dari gerakan ini bersama Yumaju,” ungkapnya.

 

Acara ini mencerminkan kekuatan kolaborasi komunitas, dunia usaha, dan pemerintah daerah yang saling menguatkan dalam misi sosial. (Saepul.B)**

 

 

Kepala Diskominfo Kota Bandung

Yayan A. Brilyana

Berita Terkait

Pameran dan Kontes Bonsai Lokal Terbuka “Bedaskeun Bonsai” Memiliki Nilai Seni dan Ekonomi yang Cukup Tinggi
Sekda Herman Suryatman: Pergeseran APBD 2025 Efisien, Akuntabel, dan Transparan
Petani Penggarap Sawah Keluhkan Biyaya Sewa Permusim, Di Bojongpicung cianjur
Sinkronisasi Kebijakan politik Kepala daerah pemerintah kota Cimahi Tahun 2025
Wakil Gubernur Jawa Barat Erwan Setiawan bersilaturahmi dengan jajaran Cabang Dinas Pendidikan XI Provinsi Jawa Barat di SMK Negeri 1 Garut
Tim Gabungan dari pemda Provinsi Jabar menutup lokasi tambang ilegal di Desa Jati, Kecamatan Bojongpicung, Kabupaten Cianjur
DPRD Jabar Gelar Rapat Gabungan Bahas Pengelolaan Lingkungan Hidup”PLH” Kehutanan Dan Perkebunan Di Jawa Barat
Wali Kota Bandung Berencana Naikkan Honor Petugas Harian Lepas Kebersihan

Berita Terkait

Sabtu, 19 April 2025 - 18:20 WIB

Pameran dan Kontes Bonsai Lokal Terbuka “Bedaskeun Bonsai” Memiliki Nilai Seni dan Ekonomi yang Cukup Tinggi

Sabtu, 19 April 2025 - 18:15 WIB

Sekda Herman Suryatman: Pergeseran APBD 2025 Efisien, Akuntabel, dan Transparan

Sabtu, 19 April 2025 - 16:25 WIB

Petani Penggarap Sawah Keluhkan Biyaya Sewa Permusim, Di Bojongpicung cianjur

Jumat, 18 April 2025 - 20:22 WIB

Wakil Gubernur Jawa Barat Erwan Setiawan bersilaturahmi dengan jajaran Cabang Dinas Pendidikan XI Provinsi Jawa Barat di SMK Negeri 1 Garut

Jumat, 18 April 2025 - 19:46 WIB

Kolaborasi Pemkot, Yumaju, dan Asics Donasikan Rp100 Juta untuk Rumah Singgah Al-Fatih Bandung

Jumat, 18 April 2025 - 19:32 WIB

Tim Gabungan dari pemda Provinsi Jabar menutup lokasi tambang ilegal di Desa Jati, Kecamatan Bojongpicung, Kabupaten Cianjur

Jumat, 18 April 2025 - 15:13 WIB

DPRD Jabar Gelar Rapat Gabungan Bahas Pengelolaan Lingkungan Hidup”PLH” Kehutanan Dan Perkebunan Di Jawa Barat

Jumat, 18 April 2025 - 14:33 WIB

Wali Kota Bandung Berencana Naikkan Honor Petugas Harian Lepas Kebersihan

Berita Terbaru

KUNJUNGAN WAMENDES : Pj Bupati Bekasi Dedy Supriyadi mendampingi kunjungan Wakil Menteri Desa dan Pembangunan Daerah Tertinggal (Wamendes PDT) Ahmad Riza Patria ke Eco Wisata Desa Pasirsari Kecamatan Cikarang Selatan, pada Selasa (12/12/2024).

Berita

Pemkab Dukung Swasembada Pangan dan Wisata Lokal

Rabu, 13 Nov 2024 - 13:31 WIB