KPU Tetapkan Ade Kuswara Kunang-Asep Surya Atmaja sebagai Bupati dan Wakil Bupati Bekasi Terpilih

Satunews.id

- Redaksi

Jumat, 10 Januari 2025 - 19:36 WIB

5063 views
facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Bekasi menetapkan pasangan calon Ade Kuswara Kunang-Asep Surya Atmaja sebagai Bupati dan Wakil Bupati terpilih Kabupaten Bekasi pada Pilkada tahun 2024 pada Rapat Pleno Terbuka KPU Kabupaten Bekasi yang digelar di Hotel Holiday Inn Jababeka Cikarang, pada Kamis (9/1/2024).

Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Bekasi menetapkan pasangan calon Ade Kuswara Kunang-Asep Surya Atmaja sebagai Bupati dan Wakil Bupati terpilih Kabupaten Bekasi pada Pilkada tahun 2024 pada Rapat Pleno Terbuka KPU Kabupaten Bekasi yang digelar di Hotel Holiday Inn Jababeka Cikarang, pada Kamis (9/1/2024).


Kab. BEKASI, SATUNEWS.ID — Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Bekasi menetapkan pasangan calon Ade Kuswara Kunang-Asep Surya Atmaja sebagai Bupati dan Wakil Bupati terpilih Kabupaten Bekasi pada Pilkada tahun 2024.

Penetapan tersebut disampaikan pada Rapat Pleno Terbuka KPU Kabupaten Bekasi yang digelar di Hotel Holiday Inn Jababeka Cikarang, pada Kamis (9/1/2024).

“Menetapkan pasangan calon Nomor Urut 3 Ade Kuswara Kunang SH dan dr Asep Surya Atmaja dengan perolehan suara sebanyak 666.494 atau 45,68 persen, sebagai pasangan calon Bupati dan Wakil Bupati terpilih Kabupaten Bekasi, periode 2025-2030,” kata Ketua KPU Kabupaten Bekasi, Ali Rido.

ADVERTISEMENT

banner 300x250

SCROLL TO RESUME CONTENT

Ali Rido mengatakan proses penetapan ini akan menjadi dasar DPRD Kabupaten Bekasi untuk menggelar paripurna. Kemudian nanti akan diusulkan kepada Kementerian Dalam Negeri melalui Gubernur Jawa Barat.

“Nanti disampaikan kepada Menteri Dalam Negeri melalui Gubernur Jawa Barat untuk mengeluarkan SK. Untuk itu kami harapkan proses tahapan ini dipandang baik oleh seluruh lapisan masyarakat yang memantau proses Pilkada yang diikuti 3 paslon dan hari ini sudah ditetapkan pemenangnya,” jelasnya.

Ali menuturkan setelah Pleno ini KPU berpatokan sebagaimana Peraturan Presiden (Perpres) Nomor 80 tahun 2024 yang menyebutkan pelantikan Gubernur Terpilih tanggal 7 Februari 2025 dan pelantikan Bupati dan Wakil Bupati terpilih tanggal 10 Februari 2025.

“Meski demikian, KPU Kabupaten Bekasi akan memberikan informasi apabila terjadi pergeseran jadwal pelantikan di kemudian hari. Karena ini keterkaitan mengenai adanya Perselisihan Hasil Pemilihan Umum (PHPU) dari daerah lain yang masih disidangkan Mahkamah Konstitusi,” sambungnya.

Mengenai paripurna DPRD, Ali Rido mengatakan, hasil penetapan ini secara simbolis sudah diserahkan kepada Ketua DPRD Kabupaten Bekasi, Ade Syukron.

Wakil Bupati terpilih, dr Asep Surya Atmaja mengatakan pihaknya mengapresiasi KPU yang telah menyukseskan Pilkada 2024 dengan lancar dan damai. Dia juga mengharapkan bagi semua kontestan Pilkada 2024 untuk bisa bersatu kembali membangun Kabupaten Bekasi bangkit maju dan sejahtera.

“Hari-hari kemarin memang kita bertiga paslon bersaing. Tapi setelah penetapan ini Alhamdulillah saya berbisik kepada Pak Faizal untuk bersama-sama membantu program-program Kabupaten Bekasi, dan dia mengatakan siap dengan senang hati,” ungkapnya.

Dia mengatakan, Kabupaten Bekasi punya sejumlah PR yang harus diselesaikan bersama-sama.

“Kita menginginkan masyarakat Kabupaten Bekasi sejahtera baik kesehatannya, baik kebutuhan-kebutuhannya dan hal lainnya. Kita akan koordinasi dengan DPRD agar bersama-sama mencapai tujuan masyarakat Kabupaten Bekasi sejahtera bisa tercapai,” ujarnya.

Pj Sekda Kabupaten Bekasi, Jaoharul Alam menyampaikan Pemerintah Kabupaten Bekasi mengucapkan selamat sekaligus menyampaikan harapan masyarakat, di tangan Bupati dan Wakil Bupati terpilih Kabupaten Bekasi bisa menjadi lebih baik.

Dia juga menyampaikan pleno terbuka ini menjadi tanda kesuksesan Pilkada tahun 2024 berjalan dengan lancar dan kondusif.

“Ya hari ini KPU Kabupaten Bekasi sudah menetapkan Paslon Bupati dan Wakil Bupati terpilih. Setelah ini akan diusulkan oleh dewan untuk diparipurnakan, selanjutnya akan diusulkan kepada Kementerian Dalam Negeri. Alhamdulillah tahapan Pilkada tahun 2024 berjalan lancar,” ucapnya.

 


Sumber: Diskominfosantik Kabupaten Bekasi

Editor: Dede Bustomi

Berita Terkait

Pemkab Indramayu Lakukan Bersih Bersih Aparatur Deda, di Desa Cantigi Kulon jadi Contoh Transparansi
Menebar Bahagia di Jumat Berkah Isra Mi’raj, Relawan Saeida Hadir Untuk Warga”
MUSDES MUI Citaringgul Merajut ukhuwah Islamiyah Demi Desa yang Damai dan Bermartabat 
Ketua BUMDES Desa Tawang Sari Diduga Korupsi Anggaran Pembelian Mesin Hingga Puluhan Juta Rupian
Ciriung Gelar Musrenbang, Bupati Bogor Hadir dan Tekankan Pembangunan Berkelanjutan
Indonesia Airsofter Association (INASSOC) Indramayu Gelar Muscab
Sosialisasi Mitigasi Bencana Perkuat Kesiapsiagaan dan Sinergi Lintas Sektor
Kaesang Pangarep Hadiri Rakerwil PSI Jabar, Fokus Perkuat Struktur hingga Tingkat Desa

Berita Terkait

Sabtu, 17 Januari 2026 - 22:19 WIB

Realisasi Janji Bupati Bandung, Perbaikan Jalan Kendeng–Londok Mulai Terwujud

Kamis, 15 Januari 2026 - 14:29 WIB

Klarifikasi PUTR soal Jembatan Cijeruk Disambut, Warga Minta Tindak Lanjut

Rabu, 14 Januari 2026 - 22:03 WIB

Pentahelix Dayeuhkolot, PSDA Jabar, dan PUTR Monitoring Wilayah Rawan Banjir

Rabu, 14 Januari 2026 - 10:04 WIB

Optimalkan TKD, Kang DS Temui DJPK Kemenkeu RI

Selasa, 13 Januari 2026 - 20:00 WIB

Jembatan R2 Cijeruk Telan Korban, Dinas PUTR Didorong Segera Evaluasi Aspek Keselamatan

Selasa, 13 Januari 2026 - 07:48 WIB

Bupati Bandung Canangkan Gerakan Edukasi SAPA BEDAS di Seluruh Sekolah

Jumat, 9 Januari 2026 - 15:10 WIB

Jembatan Cijeruk Jadi Bukti Kehadiran Pemerintah, Bupati Bandung Resmikan Langsung di Lokasi

Jumat, 9 Januari 2026 - 11:16 WIB

Lurah Baleendah Sendi Kharisma : Jembatan Cijeruk Permudah Mobilitas Warga dan UMKM

Berita Terbaru