SOREANG // SATUNEWS — Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Bandung menggelar Rapat pleno rekapitulasi penghitungan perolehan suara di tingkat Kabupaten Bandung pada pemilu 2024 di Hotel Sutan Raja Soreang Bandung pada Jum’at 1 Maret 2024.
Ketua KPU Kabupaten Bandung, Syam Zamiat mengatakan hari ini KPU Kabupaten Bandung melaksanakan rapat pleno rekapitulasi hasil perhitungan suara tingkat kabupaten setelah dari tanggal 15 Pebruari PPK melakukan rekapitulasi tingkat kecamatan.
“Dan hari ini kita rencana akan melaksanakan rekapitulasi 11 kecamatan dan Alhamdulilah sejauh ini partisipasi masyarakat Kabupaten Bandung memberikan hak pilihnya ini juga hasil kerjasama tim teman – teman kalau secara akumulasi total belum tercapai tapi perkiraan kita mencapai 86 persen,” terangnya
Sementara Bupati Bandung Dadang Supriatna mengapresiasi penyelenggaraan Pemilu 2024 di Kabupaten Bandung. dan rekapitulasi dapat berjalan dengan lancar.
“Kita tunggu hasilnya, mungkin besok sudah ada, apapun keputusannya, seperti apa nanti hasil keputusan pleno ini, adalah yang terbaik untuk membangun satu negara, khususnya membangun Kabupaten Bandung,” pungkasnya (Asp )