Bapenda Kota Bandung Gelar Gerakan Bandung Unggul Melayani Warga untuk Permudah Layanan Warga

- Redaksi

Senin, 1 September 2025 - 11:41 WIB

5011 views
facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Badan Pendapatan Daerah (Bapenda) Kota Bandung menggelar kegiatan Gebyar Utama (Gerakan Bandung Unggul Melayani Warga) di Lapang Gasmin, Kecamatan Antapani, Minggu 31 Agustus 2025.

Acara ini menghadirkan berbagai layanan penting secara langsung kepada masyarakat, mulai dari aktivasi Identitas Kependudukan Digital (IKD), penerbitan Nomor Induk Berusaha (NIB) untuk usaha perseorangan berisiko rendah, hingga pembayaran Pajak Kendaraan Bermotor (PKB) dan Pajak Bumi dan Bangunan (PBB) dengan berbagai kemudahan dan diskon menarik.

Tak hanya layanan administrasi, acara ini juga menghadirkan bazar sembako murah seperti beras, telur ayam, sayuran, dan buah-buahan segar. Masyarakat juga mendapatkan bibit ikan dan bibit cabai secara gratis, sebagai upaya mendorong ketahanan pangan keluarga.

ADVERTISEMENT

banner 300x250

SCROLL TO RESUME CONTENT

Hadir dalam acara tersebut, Wakil Wali Kota Bandung, Erwin mengajak masyarakat untuk memanfaatkan momen ini sebagai bentuk partisipasi aktif dalam pembangunan kota. Diskon dan pembebasan pajak, wujud nyata kepedulian pemerintah.

“Ayo manfaatkan kesempatan ini. Di Gebyar Utama, ada diskon dan pembebasan pajak. Ini bukan hanya soal bayar kewajiban, tapi juga bentuk kebersamaan kita membangun Bandung,” ujar Erwin.

Menurutnya, kegiatan ini merupakan kolaborasi berbagai Organisasi Perangkat Daerah (OPD) untuk mendekatkan pelayanan kepada masyarakat sekaligus menghadirkan suasana gembira dan bermanfaat.

“Kami ingin warga Bandung merasa senang, terbantu, dan dilayani dengan mudah. Semua layanan dan kegiatan ini untuk warga,” kata Erwin.

 

Di tempat yang sama, Kepala Bapenda Kota Bandung, Gun Gun Sumaryana menjelaskan, secara rinci soal insentif fiskal dan keringanan pajak yang diberikan dalam Gebyar Utama.

 

“Untuk PBB, denda dan sanksinya kami bebaskan. Sedangkan untuk PKB tahun 2024 ke belakang, kami gratiskan. Tahun 2025 juga ada potongan. Ini kesempatan bagus bagi warga,” katanya.

Gun Gun juga menyampaikan, masyarakat yang memiliki lahan sawah akan mendapat insentif khusus, dengan tarif pajak yang dikurangi secara signifikan.

“Contohnya, biasanya pajak yang harus dibayar Rp18 juta, kini hanya Rp3 juta. Ini bentuk nyata kepedulian Pemkot Bandung pada ketahanan pangan dan kelestarian lahan pertanian,” jelasnya.

Berita Terkait

Musdesus Desa Nangai Amen Teguhkan Komitmen Dukung Pengembalian Pinjaman dan Penguatan Koperasi Desa Merah Putih
Rehabilitasi Irigasi D.I Air Ketahun Capai 85 Persen, Dongkrak Akses Pertanian dan Ekonomi Warga Lebong.
Proyek Pembangunan Swakelola SDN 01 Sukaraya akan Disidak Komisi III DPRD Kabupaten Bekasi ?
Musrenbangdes Mangkurajo Tahun 2026: Wujudkan Perencanaan Pembangunan yang Inklusif dan Berkelanjutan
Back-to-Back! KIM Cerdas Tarumajaya Raih “KIM Termandiri” Nasional di KIMFest 2025
Visi Kang Opik Wujudkan kemandirian Desa : Lahan Carik Sukamenak Kini Hidup Sebagai Fasilitas Publik
Indikasi Kejanggalan di Proyek TPT Desa KP. Muara Aman: Struktur Lama Tertimbun, Volume Kurang, Transparansi Dipertanyakan
Deklarasi Damai Harus Dipatuhi Bersama

Berita Terkait

Kamis, 27 November 2025 - 17:15 WIB

Dukung Gerakan ‘Halo Sahabat’, Bupati Kang DS Apresiasi RSUD Cicalengka Jadi Pelopor Green Hospital

Kamis, 27 November 2025 - 11:51 WIB

Perkuat Komitmen Inklusif, DaldukPPA Kabupaten Bandung Gelar Evaluasi Pelaksanaan Pengarusutamaan Gender

Rabu, 26 November 2025 - 17:31 WIB

SIPAKADES, Kang DS: Seluruh Siltap, Gaji dan Insentif RT dan RW Ditransfer Setiap Tanggal 1

Rabu, 26 November 2025 - 15:50 WIB

Inovasi Pertanian Digital: Panenku Gelar Workshop “Digital Farming” di Bandung

Rabu, 26 November 2025 - 14:58 WIB

Sukses! 35 Akseptor Ikuti Pelayanan KB MOP/Vasektomi di RSUD Bedas Cimaung, Didukung Dana Hibah Pemprov Jabar

Rabu, 26 November 2025 - 13:29 WIB

DPUTR Kab. Bandung Juara Umum Penyelenggaraan Jasa Konstruksi Tingkat Provinsi Jawa Barat

Selasa, 25 November 2025 - 16:11 WIB

Kepala Disperdagin, Diki Anugrah Apresiasi Guru Sebagai Pahlawan Tanpa Tanda Jasa

Senin, 24 November 2025 - 21:09 WIB

Pemdes Sukapura Tetapkan Empat Langkah Strategis Pembangunan Lewat Musdes 

Berita Terbaru

Artikel

Hampir Saja Gelisah

Jumat, 28 Nov 2025 - 06:00 WIB