satunews.id
KAB. BANDUNG -Menciptakan lingkungan bersih dan sehat juga bebas dari sampah terus dilakukan satgas Citarum sektor 8 di anak sungai Desa Pameuntasan Kecamatan Margaasih.
Dengan alat seadanya, Anggota Satgas sektor 8 Sub 01 yang dipimpin Bamin Sektor Peltu Aseng mengajak masyarakat setempat turun ke anak sungai membersihkan sampah yang tersangkut pada tanaman liar, Kamis (22/02).
Dansektor 8 Kolonel Arm Hari Wibowo melalui Peltu Aseng menyampaikan, pembersihan di muara anak Sungai Pameuntasan untuk menghindari penumpukan sampah dan rumput liar yang bisa mengakibatkan banjir akibat penyumbatan.
Menurut Peltu Aseng Dansektor 8 terus mengingatkan supaya dalam setiap kegiatan, satgas Citarum selalu melibatkan warga setempat.
” Sampah dan rumput liar yang berhasil dibersihkan, selanjutnya dibuang ke TPS terdekat dengan menggunakan baktor yang disiapkan,” tutur Peltu Aseng.
Setelah selesai melaksanakan pembersihan muara anak sungai, Peltu Aseng mengajak para anggota sub 01 untuk memberikan sosialisasi Citarum harum.
” Edukasi sangat penting untuk menggugah kesadaran masyarakat akan pentingnya kebersihan, apabila kita semua terus menjaga alam, maka alam pun akan menjaga kita,” tandas Peltu Aseng.**