Menebar Bahagia di Jumat Berkah Isra Mi’raj, Relawan Saeida Hadir Untuk Warga”

- Redaksi

Jumat, 16 Januari 2026 - 13:34 WIB

5062 views
facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Menebar Bahagia di Jumat Berkah Isra Mi’raj, Relawan Saeida Hadir Untuk Warga

Depok – satunews.id – Pada hari Jumat, 16 Januari 2026, pukul 07.30 WIB, bertempat di Jl. Lesung V No. 12, RT 06 RW 12, Depok Timur, Kelurahan Abadi Jaya, Kecamatan Sukmajaya, Kota Bogor, Ibu-ibu Relawan Kota Depok yang tergabung dalam Komunitas Saeida menggelar kegiatan Bakti Sosial Sarapan Gratis dan Cek Kesehatan. Pada Jumat (16/1/26).

Menebar Bahagia di Jumat Berkah Isra Mi’raj, Relawan Saeida Hadir Untuk Warga

Kegiatan ini dilaksanakan dalam rangka Jumat Berkah yang bertepatan dengan peringatan Isra Mi’raj Nabi Muhammad SAW, 27 Rajab 1447 H. Dilandasi oleh rasa kemanusiaan yang tinggi, para relawan Kota Depok dengan penuh keikhlasan membagikan paket sarapan gratis kepada masyarakat sekitar serta warga yang melintas, tanpa memandang latar belakang. Sasaran kegiatan ini mencakup berbagai lapisan masyarakat, termasuk pengemudi ojek online, Grab, dan masyarakat umum lainnya.

ADVERTISEMENT

banner 300x250

SCROLL TO RESUME CONTENT

Tidak hanya sarapan gratis, kegiatan sosial ini juga menghadirkan layanan cek kesehatan serta bazar pakaian layak pakai dengan harga terjangkau, mulai dari Rp5.000 hingga Rp10.000. Rangkaian kegiatan tersebut menjadi wujud nyata kepedulian sosial yang menyentuh langsung kebutuhan masyarakat.

Menebar Bahagia di Jumat Berkah Isra Mi’raj, Relawan Saeida Hadir Untuk Warga

Acara ini sekaligus menjadi puncak rasa syukur atas perjalanan lima tahun Komunitas Saeida, yang berdiri sejak 20 November 2020. Nama Saeida, yang berarti “bahagia”, benar-benar tercermin dari wajah para warga yang hadir—penuh senyum, ceria, dan rasa kebersamaan. Suasana khidmat dan hangat juga dirasakan oleh para relawan serta rekan-rekan awak media dan organisasi DPP PJPM,Kab Bogor ,yang mengikuti seluruh rangkaian acara.

Ketua panitia kegiatan, Yani, yang juga dikenal sebagai penggerak Saeida serta aktif di kegiatan PKK dan Bank Sampah, tampak penuh semangat mengoordinasikan acara. Dengan mengusung semangat “satu rasa, satu jiwa”, Yani menyampaikan bahwa kegiatan ini merupakan wujud nyata kemandirian dan gotong royong warga.

“Di sini kita berkumpul tanpa memandang suku, latar belakang, ataupun komunitas. Mulai dari warga, rekan-rekan media, majelis taklim, hingga komunitas bank sampah, semua bersatu dalam kebaikan,” ungkapnya.

Yani berharap kegiatan seperti ini dapat terus berlanjut dan menjadi inspirasi bagi masyarakat luas untuk menumbuhkan kepedulian sosial, mempererat persaudaraan, serta menebar manfaat dan kebahagiaan bagi sesama. (Aminah)**

Berita Terkait

MUSDES MUI Citaringgul Merajut ukhuwah Islamiyah Demi Desa yang Damai dan Bermartabat 
Sejumlah Realisasi Dana Desa Kamurang Diduga Bermasalah, Warga Pertanyakan Transparansi dan Kesesuaian RAB
Ketua BUMDES Desa Tawang Sari Diduga Korupsi Anggaran Pembelian Mesin Hingga Puluhan Juta Rupian
Ciriung Gelar Musrenbang, Bupati Bogor Hadir dan Tekankan Pembangunan Berkelanjutan
Monev Samisade Tahap II: Pengawasan Ketat Realisasi Anggaran insfratruktur Desa Sukagalih
Pemkab Bogor Hentikan Kegiatan Pemrosesan Sampah dari Kota Tangerang Selatan Oleh PT Aspex Kumbong
Bupati Bogor Hadiri Musrenbang di Kelurahan Puspanegara, Pastikan Program Prioritas Berdasarkan Aspirasi Masyarakat
Indonesia Airsofter Association (INASSOC) Indramayu Gelar Muscab

Berita Terkait

Jumat, 16 Januari 2026 - 13:34 WIB

Menebar Bahagia di Jumat Berkah Isra Mi’raj, Relawan Saeida Hadir Untuk Warga”

Kamis, 15 Januari 2026 - 20:13 WIB

MUSDES MUI Citaringgul Merajut ukhuwah Islamiyah Demi Desa yang Damai dan Bermartabat 

Selasa, 13 Januari 2026 - 20:52 WIB

Ciriung Gelar Musrenbang, Bupati Bogor Hadir dan Tekankan Pembangunan Berkelanjutan

Senin, 12 Januari 2026 - 16:04 WIB

Monev Samisade Tahap II: Pengawasan Ketat Realisasi Anggaran insfratruktur Desa Sukagalih

Senin, 12 Januari 2026 - 15:58 WIB

Pemkab Bogor Hentikan Kegiatan Pemrosesan Sampah dari Kota Tangerang Selatan Oleh PT Aspex Kumbong

Senin, 12 Januari 2026 - 15:53 WIB

Bupati Bogor Hadiri Musrenbang di Kelurahan Puspanegara, Pastikan Program Prioritas Berdasarkan Aspirasi Masyarakat

Jumat, 9 Januari 2026 - 22:51 WIB

Danramil 0621-06/Cileungsi Tekankan Perang terhadap Kejahatan Digital

Jumat, 9 Januari 2026 - 10:47 WIB

Sidang Praperadilan Erwin, Istri Ungkap Kejanggalan Penetapan Tersangka

Berita Terbaru