KABUPATEN BANDUNG // Sekretaris Daerah (Sekda) Jawa Barat, Herman Suryatman, mengukuhkan Forum OSIS Jawa Barat Generasi 12 di Telkom University, Kabupaten Bandung, pada Sabtu (3/8/2024). Pengukuhan ini sekaligus merupakan bagian dari kegiatan sharing session dengan tema *School of Education Leader.
Dalam sambutannya, Herman mengungkapkan bahwa acara ini merupakan momentum penting untuk mempersiapkan generasi pemimpin masa depan yang tangguh. “Atas nama Pemerintah Daerah Provinsi Jawa Barat, saya mengucapkan terima kasih dan apresiasi yang mendalam kepada Forum OSIS Jawa Barat atas pelaksanaan pelantikan dan sharing session ini,” ujar Herman.
Herman menekankan bahwa para siswa harus memanfaatkan momentum ini untuk mengembangkan empat kompetensi penting abad ke-21: berpikir kritis (critical thinking), kreativitas (creativity), kolaborasi (collaboration), dan komunikasi (communication).
Menurut Herman, berpikir kritis harus diasah sejak di bangku SMA/SMK/MA. Para siswa diharapkan tidak hanya fokus pada kepentingan pribadi, tetapi juga peka terhadap masalah di lingkungan sekitar. “Saya ingin melihat bagaimana tingkat kekritisan adik-adik terhadap sekeliling. Masalah lainnya juga perlu dikritisi, setidaknya untuk didiskusikan di sekolah,” jelasnya.
Selain itu, kreativitas dan kolaborasi juga merupakan kompetensi yang penting. Herman menekankan bahwa untuk menyelesaikan berbagai persoalan, siswa perlu dibiasakan berpikir kreatif dan membangun tim. “Hari ini dan ke depan, tidak ada superman. Yang ada adalah superteam. Jadi, sejak SMA, SMK, atau MA, biasakanlah bekerja dalam tim untuk membangun kolaborasi,” ujarnya.
Terakhir, Herman menegaskan pentingnya kemampuan komunikasi. Sebagai calon pemimpin masa depan, siswa harus bisa menyampaikan pesan mereka dengan baik. “Kemampuan komunikasi yang baik akan membuka peluang lebih besar untuk sukses,” pesan Herman kepada para siswa.
(Red/hms)**