ITJI  Kerja Marathon Kejar West Java Festival 2023

satunews

- Redaksi

Minggu, 3 September 2023 - 09:26 WIB

500 views
facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Bandung // Jawa Barat sedang menggelar puncak peringatan hari jadi ke-78 bertajuk West Java Festival 2023 yang diselenggarakan selama dua hari pada 2-3 September. Beragam kegiatan dihadirkan dalam West Java Festival ini, tidak terkecuali karya-karya para jurnalis.

Ikatan Jurnalis Televisi Indonesia (IJTI) Jabar ikut ambil bagian pada event West Java Festival 2023. Deretan karya jurnalistik terbaik selama periode lima tahun terakhir, dipamerkan di Gedung Sate yang jadi lokasi event.

Ketua IJTI Jabar, Iqwan Sabba Romli mengatakan, ada 30 karya dokumenter liputan terbaik hasil dari jurnalis televisi di Jabar yang ditayangkan dalam big screen di event West Java Festival ini.

ADVERTISEMENT

banner 300x250

SCROLL TO RESUME CONTENT

“IJTI menayangkan karya-karya tersebut di masing-masing media yang tergabung di dalamnya, serta disiarkan secara maraton di booth IJTI dalam acara West Java Festival 2023 ini,” ucap Iqwan.

Menurutnya, penayangan secara maraton ini dilakukan agar masyarakat mengetahui hasil karya yang telah dibuat oleh IJTI yang ditunjukkan dengan menampilkan program dan capaian Gubernur Ridwan Kamil.

Selain itu, ada podcast yang diadakan bersama kepala daerah dan kepala dinas yang mereview perjalanan Jawa Barat selama 5 tahun ke belakang dan juga capaian kerja Pemerintah Provinsi Jawa Barat.

“Khusus untuk warga Jawa Barat, IJTI mengadakan reportase challenge yang memberikan kesempatan kepada masyarakat untuk melakukan reportase terkait kegiatan WJF 2023 dari awal hingga akhir kegiatan,” ungkapnya.

“Kita ajak mereka membuat video dan menjadi host di sini untuk memberitahukan situasi di event ini. Apa yang menarik dan apa yang bisa mengajak masyarakat datang ke sini melalui media sosialnya masing-masing,” sambung Iqwan.

Hasil reportase warga ini nantinya akan diedit oleh IJTI dan akan ditayangkan di layar booth mereka. Iqwan menyatakan, sebagian besar warga yang mengikuti reportase challenge merekam kuliner, event senam, tenant, dan pameran foto serta audio visual.

Pengunjung juga  diberi souvenir hasil karya berupa buku jurnalisme positif yang dibuat oleh anggota IJTI.

(T.Nay)

Berita Terkait

Olahraga Tradisional: Kunci Meningkatkan Kualitas Hidup Masyarakat Cimahi
Pemerintah Kota Cimahi Siapkan Strategi Penanggulangan Krisis Kesehatan
Upacara Adat Ngalaksa 2025 : Lestarikan Tradisi, Gerakkan Ekonomi
insiden ledakan saat pemusnahan amunisi tidak layak : 4 TNI dan 9 Warga meninggal dunia di garut
polres ciamis berhasil mengamankan pria berinisial (F) untuk mempertanggung jawabkan aksi bejatnya
Jelang Iduladha, DKPP Kota Bandung Terjunkan 90 Petugas dan Manfaatkan Teknologi Periksa Hewan Kurban
Menteri Kehutanan RI Tinjau Pengolahan Kopi Agroforestri di Garut, Dorong Peningkatan Produktivitas dan Kesejahteraan Petani
Polsek Lengkong Polrestabes Bandung amankan 5 Orang Premanisme

Berita Terkait

Rabu, 21 Mei 2025 - 16:43 WIB

Syukuran HUT Ke-79 Kodam III/Siliwangi, Kapolda Jabar Serahkan Tumpeng dan Tali Asih

Rabu, 21 Mei 2025 - 16:14 WIB

Desa Ladang Palembang Menggelar Pembentukan Koperasi Desa Merah Putih

Rabu, 21 Mei 2025 - 15:51 WIB

Polres Tasikmalaya Kota Berhasil Menangkap 4 Orang Pengedar Narkoba dan Obat Terlarang

Rabu, 21 Mei 2025 - 15:39 WIB

Pemerintah Kota (Pemkot) Bandung mempercepat proses pembentukan struktur organisasi Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD)

Rabu, 21 Mei 2025 - 15:35 WIB

Bazaar Murah Digelar di 30 Kecamatan, Dijamin Lebih Murah dari Harga Pasaran

Rabu, 21 Mei 2025 - 15:31 WIB

12 Kepala Desa dan 2 Lurah Kecamatan Citeureup diundang Bupati Rudy Susmanto Ke Pendopo Untuk Membahas Persiapan BBGRM Jalan Raya Mayor Oking

Rabu, 21 Mei 2025 - 15:26 WIB

Forkopimcam Hadiri Pembentukan Koperasi Merah Putih di Desa Cinisti

Rabu, 21 Mei 2025 - 13:01 WIB

Musdes Pembentukan BUMDES Desa Pagar Agung Kecamatan Lebong Tengah

Berita Terbaru

KUNJUNGAN WAMENDES : Pj Bupati Bekasi Dedy Supriyadi mendampingi kunjungan Wakil Menteri Desa dan Pembangunan Daerah Tertinggal (Wamendes PDT) Ahmad Riza Patria ke Eco Wisata Desa Pasirsari Kecamatan Cikarang Selatan, pada Selasa (12/12/2024).

Berita

Pemkab Dukung Swasembada Pangan dan Wisata Lokal

Rabu, 13 Nov 2024 - 13:31 WIB