Diplomasi Melalui Tahu Gejrot: Momen Spesial di Connecti:City 2024

- Redaksi

Sabtu, 24 Agustus 2024 - 10:38 WIB

506 views
facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Satunews.id

KOTA BANDUNG – Connecti:City 2024 digelar di Kota Bandung pada 22-24 Agustus 2024. Acara dibuka di Gedung Sate Bandung pada Kamis (22/8/2024) dengan tema “Creative Diplomacy: The Roles of Creatives In Driving Impactful Regional Development”.

Pembukaan acara dihadiri oleh Penjabat Gubernur Jawa Barat, Bey Machmudin, Dubes Inggris untuk Indonesia dan Timor Leste, Dominic Jermey, serta Menparekraf Sandiaga Uno yang memberikan sambutan melalui video.

ADVERTISEMENT

banner 300x250

SCROLL TO RESUME CONTENT

Momen menarik dari pembukaan ini adalah saat Bey Machmudin dan Dubes Dominic Jermey mencoba membuat tahu gejrot, makanan tradisional asal Cirebon. Dengan bimbingan Chef Hardian Eko, keduanya meracik tahu gejrot dan saling menukar hasil racikan.

Dubes Dominic, yang tidak terbiasa dengan tingkat kepedasan ekstrem, mengakui bahwa lima cengek (cabe rawit) dalam tahu gejrot ternyata cukup pedas untuknya. “Saya suka pedas, jadi saya menggunakan lima cengek. Rupanya cukup pedas juga,” ujar Dominic. Ia bahkan menyebutkan bahwa tahu gejrot bisa menjadi makanan favorit keduanya.

Sementara itu, Bey Machmudin, yang sudah familiar dengan tahu gejrot karena latar belakangnya di Cirebon, merasa lima cengek masih kurang pedas, meskipun di antaranya terdapat cengek domba.

Demo memasak tahu gejrot ini lebih dari sekadar aksi promosi. Ini mencerminkan inti pesan Connecti:City 2024 bahwa kuliner dapat berfungsi sebagai alat diplomasi, mempererat hubungan antara Indonesia dan Inggris. Chef Hardian menjelaskan, “Diplomasi melalui kuliner bisa sangat efektif. Tahu gejrot, dengan bahan-bahan sederhana seperti bawang putih, bawang merah, dan cabe yang diulek, lalu disiram saus gula, adalah contoh makanan khas yang mudah dibuat dan disukai.”

*HUMAS/Redaksi*

Berita Terkait

Sekjen Kemen Imipas RI Tinjau Kesiapan Pembangunan Unit Layanan Paspor di Kabupaten Garut
*Petani Penggarap Sawah di Bojongpicung Cianjur Keluhkan Pemotongan Biaya Sewa yang Tidak Jelas*
Ketaatan Wajib Pajak, Bapenda Sumenep Optimis Target PAD Tahun Ini Tercapai
*Pemdes Hambalang dan Puslola Bainstrahan Gelar Sapu Bersih Sampah Liar*
Pemkab Bandung Hadirkan Insentif Pajak Daerah Spesial HUT ke-384, Diskon Hingga 100% dan Penghapusan Denda!
Tindaklanjuti Arahan Bupati Bogor, Jaro Ade Tinjau Pembangunan Jembatan Sementara Di Dramaga
Kapolres Bogor Dengarkan Keluhan Warga Melalui “Jumat Curhat”
Transformasi Digital Pertanian Langkah DKPP Sumenep Terapkan Teknologi Drone

Berita Terkait

Sabtu, 19 April 2025 - 20:56 WIB

Sekjen Kemen Imipas RI Tinjau Kesiapan Pembangunan Unit Layanan Paspor di Kabupaten Garut

Sabtu, 19 April 2025 - 14:01 WIB

Ketaatan Wajib Pajak, Bapenda Sumenep Optimis Target PAD Tahun Ini Tercapai

Sabtu, 19 April 2025 - 08:51 WIB

*Pemdes Hambalang dan Puslola Bainstrahan Gelar Sapu Bersih Sampah Liar*

Jumat, 18 April 2025 - 20:37 WIB

Tindaklanjuti Arahan Bupati Bogor, Jaro Ade Tinjau Pembangunan Jembatan Sementara Di Dramaga

Jumat, 18 April 2025 - 16:22 WIB

Kapolres Bogor Dengarkan Keluhan Warga Melalui “Jumat Curhat”

Jumat, 18 April 2025 - 15:11 WIB

Transformasi Digital Pertanian Langkah DKPP Sumenep Terapkan Teknologi Drone

Kamis, 17 April 2025 - 15:18 WIB

Bupati Bogor Rudy Susmanto Lantik CPNS PPPK Formasi Tahun 2024

Kamis, 17 April 2025 - 10:12 WIB

DKUPP Sumenep Lakukan Penataan Kota dan Penertiban PKL di Area Zona Merah

Berita Terbaru

KUNJUNGAN WAMENDES : Pj Bupati Bekasi Dedy Supriyadi mendampingi kunjungan Wakil Menteri Desa dan Pembangunan Daerah Tertinggal (Wamendes PDT) Ahmad Riza Patria ke Eco Wisata Desa Pasirsari Kecamatan Cikarang Selatan, pada Selasa (12/12/2024).

Berita

Pemkab Dukung Swasembada Pangan dan Wisata Lokal

Rabu, 13 Nov 2024 - 13:31 WIB