Masyarakat Apresiasi CFD Tegar Beriman karena Mampu Mendorong Peningkatan Perekonomian Warga

- Redaksi

Senin, 5 Januari 2026 - 19:48 WIB

505 views
facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

 

Cibinong —satunews.id-2026/01/04 Pelaksanaan Car Free Day (CFD) Tegar Beriman di awal tahun 2026 mendapat respons positif dan antusiasme tinggi dari masyarakat. Selain menjadi ruang rekreasi dan interaksi sosial, CFD juga dirasakan nyata manfaatnya dalam mendorong peningkatan perekonomian warga, khususnya pelaku UMKM.

Hal tersebut disampaikan Muhammad, pedagang bubur sum-sum Nusantara yang telah berjualan sejak awal pelaksanaan CFD. Muhammad mengungkapkan, dirinya mulai berdagang di lokasi CFD sejak kegiatan tersebut pertama kali digelar dan hingga kini telah berjalan hampir dua bulan, sejak November hingga Desember.

ADVERTISEMENT

banner 300x250

SCROLL TO RESUME CONTENT

Menurutnya, CFD menjadi ruang yang baik bagi pedagang untuk mengais rezeki sekaligus mendekatkan diri dengan masyarakat. Senin,05/01/2026

“Ini sangat memberikan kenyamanan bagi seluruh pedagang. Kami para UKM dapat berjualan dengan tenang dan semakin memberikan manfaat, baik bagi masyarakat maupun para pelaku usaha kecil,” katanya

Hal senada disampaikan Mutia, salah satu pelaku UMKM yang berjualan di CFD Tegar Beriman. Mutia, pelaku UMKM dari UPPKA dengan brand Mutifoodie, mengaku sangat terbantu dengan adanya CFD sebagai ruang usaha bagi pelaku UMKM.

“CFD ini sangat membantu kami para pelaku UMKM. Harapannya semoga usaha kita semua lancar, berkah, dan bisa sukses bareng-bareng,” ujarnya.

Mutia juga berharap CFD Tegar Beriman dapat terus berlanjut secara konsisten ke depannya, serta menyampaikan apresiasi kepada Bupati Bogor atas dukungan nyata terhadap UMKM.

“Terima kasih banyak kepada Pak Bupati Bogor Rudy Susmanto yang sudah memberikan ruang bagi kami untuk berjualan dan mensupport UMKM di Bogor,” tutupnya.

Melalui CFD Tegar Beriman, Pemerintah Kabupaten Bogor terus menghadirkan ruang publik yang tidak hanya menyehatkan dan mempererat kebersamaan, tetapi juga menjadi penggerak pertumbuhan ekonomi masyarakat secara inklusif dan berkelanjutan.

 

(Aminah)**

 

Berita Terkait

“Kolaborasi Pemdes dan KPM,APE Tahap Akhir 2025 Menguatkan PAUD Cikahuripan “
Desa Gunung Putri Masuk Tiga Besar Gapura Anugerah Sri Baduga 2025 Tingkat jawa Barat
DPRD Kota Cimahi Gelar Rapat Paripurna Pertama Tahun 2026, Fokus Peningkatan Kinerja
‎*Kapolsek Megamendung AKP Desi Triana Sambangi APDESI KEC. Megamendung*
Dinas Pertanahan dan Tata Ruang Resmi Beroperasi Di Mall, Siap Layani Masyarakat
Pemkot Cimahi Mulai 2026 dengan Disiplin dan Inovasi
Diduga Bebek Program Ketahanan Pangan Raib, Kandang BUMDes Kamurang Kosong
Dedie Rachim: Jangan Ada Lagi Oknum Mempersulit Perizinan

Berita Terkait

Rabu, 7 Januari 2026 - 20:00 WIB

Kaesang Pangarep Hadiri Rakerwil PSI Jabar, Fokus Perkuat Struktur hingga Tingkat Desa

Rabu, 7 Januari 2026 - 11:31 WIB

“Kolaborasi Pemdes dan KPM,APE Tahap Akhir 2025 Menguatkan PAUD Cikahuripan “

Selasa, 6 Januari 2026 - 21:17 WIB

Calon Kuwu Desa Mulyasari dan Desa Santing Audensi Ke DPRD Indramayu, Dugaan Kejanggalan Pilkades Digital

Selasa, 6 Januari 2026 - 19:43 WIB

Desa Gunung Putri Masuk Tiga Besar Gapura Anugerah Sri Baduga 2025 Tingkat jawa Barat

Selasa, 6 Januari 2026 - 16:08 WIB

Kapolres Indramayu Pimpin Sertijab Kasat Intelkam dan Sejumlah Kapolsek Jajaran

Selasa, 6 Januari 2026 - 15:38 WIB

‎*Kapolsek Megamendung AKP Desi Triana Sambangi APDESI KEC. Megamendung*

Senin, 5 Januari 2026 - 22:10 WIB

Dinas Pertanahan dan Tata Ruang Resmi Beroperasi Di Mall, Siap Layani Masyarakat

Senin, 5 Januari 2026 - 19:48 WIB

Masyarakat Apresiasi CFD Tegar Beriman karena Mampu Mendorong Peningkatan Perekonomian Warga

Berita Terbaru