Bupati Bandung : Perjalanan Dinas Dipangkas 50 Persen dan Acara Seremonial Dihilangkan

- Redaksi

Jumat, 24 Januari 2025 - 15:18 WIB

5031 views
facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

 

 

 

ADVERTISEMENT

banner 300x250

SCROLL TO RESUME CONTENT

Satunews.id 

KAB BANDUNG – Bupati Bandung Dadang Supriatna, menginstruksikan kepada seluruh Kepala Organisasi Perangkat Daerah (OPD) di lingkungan Pemkab Bandung untuk memangkas anggaran perjalanan dinas sebesar 50 persen.

Langkah itu merupakan respons langsung terhadap seruan Presiden Prabowo Subianto untuk mengoptimalkan penggunaan anggaran APBN dan APBD tahun 2025 sesuai Inpres Nomor 1 Tahun 2025 tentang Efisiensi Belanja dalam Pelaksanaan APBN dan APBD 2025.

Orang nomor satu di Kabupaten Bandung itu menyebut selain pemangkasan anggaran perjalanan dinas, pihaknya juga meminta para Kepala OPD untuk menghilangkan kegiatan-kegiatan seremonial, terlebih yang tidak memiliki output yang jelas.

“Sesuai arahan Presiden Prabowo, saya minta perjalanan dinas dipangkas 50 persen. Selain itu, acara-acara seremonial dan yang tidak jelas outputnya juga harus disetop,” ujar Bupati Dadang Supriatna saat Rakor bersama para Kepala OPD di Gedung Moh Toha, Jum’at (24/1/2025).

Bupati yang akrab disapa Kang DS itu meminta agar perjalanan dinas yang selama ini dilakukan, harus dievaluasi secara ketat sehingga anggaran perjalanan dinas dapat dihemat minimal 50 persen.

Ia menjelaskkan pemangkasan anggaran perjalanan dinas sebesar 50 persen bukanlah sekadar target angka, melainkan sebuah komitmen nyata untuk dapat mengoptimalkan penggunaan anggaran daerah dan meningkatkan efektivitas pelayanan publik.

Anggaran hasil efisiensi akan difokuskan pada program dan kegiatan yang memiliki output dan outcome yang jelas serta berdampak langsung bagi masyarakat.

“Kita akan lebih fokus pada program-program yang berdampak langsung pada kesejahteraan masyarakat terutama untuk pembangunan infrastruktur, fasilitas kesehatan, pendidikan dan pelayanan publik,” tambah Kang DS.

Bupati Bandung terpilih periode 2025-2030 itu menegaskan Pemkab Bandung berkomitmen untuk menjalankan Inpres tersebut dengan sebaik-baiknya.

Oleh karena itu, ia meminta seluruh Kepala OPD di lingkungan Pemkab Bandung untuk segera menyusun rencana kerja yang disesuaikan dengan instruksi Bupati dan arahan Presiden Prabowo Subianto.

“Kita sangat paham harus mendukung dan menyukseskan program Pak Presiden. Saya minta para Kepala OPD untuk melaksanakan instruksi presiden ini. Saya akan lihat dan evaluasi,” kata Bupati Bedas.

Sebelumnya, Presiden Prabowo Subianto mengeluarkan instruksi khusus bagi para kepala daerah agar memangkas perjalanan dinas sebesar 50 persen.

Perintah itu dikeluarkan dalam bentuk Instruksi Presiden (Inpres) Nomor 1 Tahun 2025 tentang Efisiensi Belanja dalam Pelaksanaan APBN dan APBD 2025. Beleid itu diteken Prabowo pada 22 Januari 2025.(**)

Berita Terkait

Bupati Bogor Rudi Susmanto Hadiri Acara Safari Ramadhan di Masjid Al-Masyur
KPU Sumenep Sukseskan Pilkada 2024, Jumlah Pemilih Naik Sangat Signifikan
Dinas PUTR Sumenep : 13 Desa Akan Menerima Bantuan Pengeboran Air Bersih
Antisipasi Gangguan ,Tirta Kahuripan Siaga 24 Jam
Memiliki Banyak Prestasi, SMA Negeri 1 Arjasa Layak Mengikuti Adiwiyata
DPRD Terus Mendorong Pemkab Sumenep Dalam Meningkatkan PAD
Bupati Garut Hadiri Rakor Tata Ruang dan Pelantikan Ketua TP PKK di Depok
Pemdes Kapedi Berikan Dukungan Bantuan Sosial Kepada Masyarakat Berupa Sembako

Berita Terkait

Kamis, 13 Maret 2025 - 07:07 WIB

Bupati Bogor Rudi Susmanto Hadiri Acara Safari Ramadhan di Masjid Al-Masyur

Kamis, 13 Maret 2025 - 04:29 WIB

KPU Sumenep Sukseskan Pilkada 2024, Jumlah Pemilih Naik Sangat Signifikan

Rabu, 12 Maret 2025 - 23:22 WIB

Dinas PUTR Sumenep : 13 Desa Akan Menerima Bantuan Pengeboran Air Bersih

Rabu, 12 Maret 2025 - 15:48 WIB

Antisipasi Gangguan ,Tirta Kahuripan Siaga 24 Jam

Rabu, 12 Maret 2025 - 14:03 WIB

Meraih Ilmu Menuai Berkah Lewat Ngabuburit Belajar Bisnis Bersama The Local Enablers

Rabu, 12 Maret 2025 - 13:47 WIB

DPRD Terus Mendorong Pemkab Sumenep Dalam Meningkatkan PAD

Rabu, 12 Maret 2025 - 13:20 WIB

Bupati Garut Hadiri Rakor Tata Ruang dan Pelantikan Ketua TP PKK di Depok

Rabu, 12 Maret 2025 - 12:06 WIB

DKPP Sumenep Kembangkan Aplikasi Permudah Akses Pasar Para Petani

Berita Terbaru

KUNJUNGAN WAMENDES : Pj Bupati Bekasi Dedy Supriyadi mendampingi kunjungan Wakil Menteri Desa dan Pembangunan Daerah Tertinggal (Wamendes PDT) Ahmad Riza Patria ke Eco Wisata Desa Pasirsari Kecamatan Cikarang Selatan, pada Selasa (12/12/2024).

Berita

Pemkab Dukung Swasembada Pangan dan Wisata Lokal

Rabu, 13 Nov 2024 - 13:31 WIB

Artikel

Antisipasi Gangguan ,Tirta Kahuripan Siaga 24 Jam

Rabu, 12 Mar 2025 - 15:48 WIB