SATUNEWS.ID
KAB BANDUNG – Pasangan calon Bupati dan Wakil Bupati Bandung nomor urut 2, Dadang Supriatna-Ali Syakieb, menargetkan kemenangan telak di Kecamatan Bojongsoang pada Pilkada Kabupaten Bandung 27 November 2024 mendatang.
Tak tanggung-tanggung, paslon yang diusung PKB, Gerindra, Demokrat, Nasdem, PAN, PDIP serta partai non parlemen ini menargetkan kemenangan 80 persen di Bojongsoang. Target ini tidak berlebihan mengingat Cabup Dadang Supriatna adalah pituin urang Bojongsoang.
Bagi Cabup Dadang Supriatna, Kecamatan Bojongsoang memiliki makna spesial karena merupakan tempat kelahirannya. Ia bahkan pernah menjabat sebagai Kepala Desa Tegalluar, salah satu desa di Kecamatan Bojongsoang.
“Bojongsoang adalah kampung halaman saya, tempat saya dilahirkan dan dibesarkan. Tempat tinggal saya sampe sekarang masih di Bojongsoang. Makana moal aya nu leuwih nyaah ka lemah cai, iwal urang Bojongsoang nyalira,” ujar Dadang Supriatna saat bersilaturahmi dengan ribuan relawan dan koordinator TPS se-Kecamatan Bojongsoang, Selasa (8/10/2024).
“Kami optimis bisa meraih kemenangan besar di Bojongsoang. Dukungan yang luar biasa dari masyarakat Bojongsoang menjadi modal utama kami untuk meraih kemenangan,” lanjut Kang DS, sapaan akrab Dadang Supriatna.
Keyakinan Dadang Supriatna didasari karena derasnya dukungan dari para tokoh masyarakat dan relawan di Bojongsoang. Mereka tersebar di seluruh desa di Kecamatan Bojongsoang, bahkan hingga ke tingkat TPS.
Tanpa dibayar sepeser pun, mereka telah menyatakan kesiapan untuk all out memenangkan paslon Dadang Supriatna-Ali Syakieb agar menjadi pemenang pada 27 November mendatang. Penyebabnya, masyarakat Bojongsoang memiliki kebanggaan besar karena memiliki Bupati urang Bojongsoang.
Terlebih, masyarakat telah merasakan manfaat program-program unggulan yang digulirkan Dadang Supriatna seperti insentif guru ngaji, modal bergulir tanpa bunga tanpa jaminan, pembangunan 5 RSUD, dan pemberian BPJS gratis untuk masyarakat.
“Alhamdulillah infrastruktur seperti jalan dan jembatan di Bojongsoang sudah luar biasa. Belum lagi sekarang mah Bojongsoang punya rumah sakit sendiri. Insya Allah ini manfaat untuk masyarakat,” tutur Kang DS.
Selain itu, kata Dadang Supriatna, paslon Bedas juga telah mengantongi solusi untuk mengatasi kemacetan di wilayah Bojongsoang. Bahkan rencana aksi untuk mengatasi kemacetan ini sebenarnya telah diusulkan sejak lama oleh Kang DS.
“Insya Allah sebentar lagi masyarakat Bojongsoang dan masyarakat di wilayah Bandung Selatan akan tersenyum, tidak akan lagi merasakan macet di Bojongsoang. Saya telah mengusulkan pembangunan flyover Bojongsoang. Makanya menangkan dulu nomor 2,” ungkap Kang DS sambil tersenyum
Sementara itu, tokoh masyarakat Desa Bojongsari, H Ecep menyatakan siap bekerja keras untuk memenangkan paslon nomor urut 2 Dadang Supriatna-Ali Syakieb. Pasalnya, kata dia, pembangunan Bojongsoang sangat pesat di bawah kepemimpinan Bupati Dadang Supriatna.
“Kami enggak akan milih yang belum pasti. Kang DS mah sudah terbukti kinerjanya. Apalagi beliau urang Bojongsoang, tangtos nyaah ka urang Bojongsoang. Warga Bojongsoang kedah milih nomor 2, Dadang Supriatna-Ali Syakieb,” ujar H Ecep.
Hal senada juga diungkapkan Jajang Syarifuddin, tokoh masyarakat Desa Lengkong Kecamatan Bojongsoang. Menurutnya, warga Bojongsoang secara sukarela siap memenangkan paslon Dadang Supriatna-Ali Syakieb pada 27 November mendatang.
“Alhamdulillah oleh Pak Dadang Supriatna, perumahan-perumahan saat ini sudah diserahterimakan dan dibangun. Jalan-jalannya sudah bagus dan mulus. Kita siap Bedaskeun Bojongsoang. Insya Allah kita menang minimal 80 persen,” kata Jajang. (**)