Bupati Bandung Dr. H.M. Dadang Supriatna, Membuka Raker Pengurus Karang Taruna di Kabupaten Bandung

- Redaksi

Kamis, 27 Juli 2023 - 10:31 WIB

500 views
facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Kab. Bandung // Bupati Bandung Dr. H.M. Dadang Supriatna diwakili Kepala Dinas Sosial Kabupaten Bandung Indra Respati membuka rapat kerja (raker) pengurus Karang Taruna Kabupaten Bandung di Gedung Moch Toha Soreang, Kamis (27/7/2023).

Rapat kerja Karang Taruna yang dihadiri tamu undangan dari sejumlah Organisasi Perangkat Daerah, anggota DPRD Kabupaten Bandung, jajaran KONI Kabupaten Bandung, pengurus Karang Taruna Provinsi Jawa Barat dan pihak lainnya ini bertema membangun soliditas Karang Taruna untuk meningkatkan pelayanan kesejahteraan sosial dan berpartisipasi aktif dalam pembangunan Kabupaten Bandung.

Indra Respati mengatakan pembangunan bidang kesejahteraan sosial merupakan kegiatan yang sangat strategis. Oleh karena itu, kata Indra Respati, hubungan yang semakin erat ini bisa terus dilaksanakan manakala kebutuhan masyarakat terutama dalam mengatasi permasalahan sosial yang dihadapi serta dalam meningkatkan taraf kesejahteraan masyarakat.
“Strategi pembangunan bidang kesejahteraan sosial senantiasa akan didasarkan kepada upaya pembangunan yang melibatkan masyarakat selaku obyek sekaligus subyek pembangunan,” tutur Indra Respati.

ADVERTISEMENT

banner 300x250

SCROLL TO RESUME CONTENT

Kehadiran Karang Taruna, imbuh Indra Respati, sebagai wadah partisipasi masyarakat, yang benar-benar dapat dirasakan manfaatnya oleh masyarakat, pemerintah daerah dengan visi terwujudnya Kabupaten Bandung yang Bedas.
“Kami akan terus berkomitmen mengoptimalkan pembangunan bidang kesejahteraan sosial sekaligus akan terus melakukan upaya sekaligus menangani permasalahan-permasalahan sosial yang ada di masyarakat Kabupaten Bandung,” tutur Indra Respati.

Indra Respati juga turut mengapresiasi dan mengucapkan terima kasih atas dilaunchingnya kartu ATM bank bjb dengan logo Karang Taruna dan berharap ATM ini selain berfungsi sebagai kartu anggota, juga dapat memberikan kemudahan mendapatkan pelayanan perbankan bagi seluruh pengurus Karang Taruna dari mulai tingkat kabupaten, kecamatan, kelurahan, desa hingga tingkat RW,” harapnya.

Dalam rangka mewujudkan Kabupaten Bandung yang Bedas, Indra Respati berpesan agar program kegiatan yang dikolaborasikan dengan Karang Taruna di Kabupaten Bandung harus memberikan manfaat yang nyata bagi masyarakat Kabupaten Bandung. “Untuk itu, kami ucapkan terima kasih atas sinergitas yang terbangun antara Karang Taruna, DPRD, Pemerintah Daerah Kabupaten Bandung maupun stakeholder lainnya,” katanya.

Sementara itu, Ketua Karang Taruna Kabupaten Bandung Ruli Yuliana mengatakan bahwa apa yang dilakukan dalam rapat kerja itu untuk merumuskan arah kebijakan program-program yang akan dilakukan di lima tahun kedepan. “Minimal rapat kerja itu dilakukan satu kali dalam satu periode. Tapi kita berharap rapat kerja ini bisa dilaksanakan setiap tahun. Paling tidak hari ini kita bisa merumuskan lima tahun kedepan karang taruna akan seperti apa,” kata Ruli.

Terkait dengan launching kartu ATM bank bjb yang bekerjasama dengan Karang Taruna, hal tersebut ditujukan untuk bebagai kemudahan bagi warga Karang Taruna.
“Kedepan, kartu ATM bank bjb yang berlogo Karang Taruna bisa untuk e-tol, bahkan di tempat-tempat tertentu yang ada produk-produk Karang Taruna akan mendapatkan diskon-diskon khusus bagi mereka yang menggunakan kartu ATM berlogo Karang Taruna tersebut.Mungkin kelebihannya karena ini ada logo Karang Taruna nanti ada warung Karang Taruna, ketika menggunakan kartu ATM ini ada diskon. Ada harga-harga khusus untuk tempat-tempat tertentu yang nanti kedepan akan dikerjasamakan dengan Bedas Market,” tuturnya.

Ruli mengatakan bahwa Karang Taruna sebagai organisasi plat merah, sehingga harus ikut membantu tugas-tugas pemerintah dalam rangka usaha-usaha kesejahteraan sosial.
“Ada fungsi dan tugas Karang Taruna, di dalamnya ikut terlibat dan berperan aktif dalam mensukseskan program-program Pak Bupati Bandung. Maka melalui rapat kerja ini akan diselaraskan visi misi Karang Taruna dengan visi misi Bupati Bandung dengan semangat Bedasnya. Kita akan mengambil bagian. Karang Taruna harus bisa dipercaya dan bisa melakukan sesuatu yang memang bermanfaat untuk mensejahterakan masyarakat Kabupaten Bandung,” katanya.

Hms

Berita Terkait

Raperda Pajak Daerah dan Retribusi Daerah: DPRD Kota Bandung Siap Bahas
*Pemkab Garut Akan Gelar Peringatan Hari Jadi ke-212 Secara Sederhana*
Kepala Sekolah SDN Pagerungan Kecil lll Terancam Sangsi Gelapkan Dana PIP
Musrenbang Kecamatan Citeureup: Pendidikan dan Kesehatan Jadi Prioritas
Pemkot Cimahi Dukung Program Pemerintah Pusat dengan Percepatan Penerbitan PBG bagi MBR
*Satpol PP, Disdamkar, dan Disparbud Bersihkan Eceng Gondok di Situ Bagendit*
Musrenbang Kecamatan Cikalongkulon Tahun 2025 Digelar di Aula Desa Cinangsi
*Amanda Kunjungi Perajin Golok di Kawasan Cibatu Sukabumi*

Berita Terkait

Kamis, 13 Februari 2025 - 01:17 WIB

Raperda Pajak Daerah dan Retribusi Daerah: DPRD Kota Bandung Siap Bahas

Rabu, 12 Februari 2025 - 22:25 WIB

Factory Tour Bupati Bandung Pastikan Kondisi Pabrik Masih Baik-baik Saja

Rabu, 12 Februari 2025 - 20:17 WIB

Bupati Bandung Minta Bapperida Fokus Program Perbaikan Infrastruktur dan Pendidikan

Rabu, 12 Februari 2025 - 18:46 WIB

Bapenda Kabupaten Bandung Pasang Spanduk Peringatan Bagi Tempat Usaha Tak Bayar Pajak

Rabu, 12 Februari 2025 - 13:37 WIB

*Pemkab Garut Akan Gelar Peringatan Hari Jadi ke-212 Secara Sederhana*

Rabu, 12 Februari 2025 - 09:58 WIB

Kepala Sekolah SDN Pagerungan Kecil lll Terancam Sangsi Gelapkan Dana PIP

Rabu, 12 Februari 2025 - 09:42 WIB

Bupati Bandung Ingatkan Hak dan Kewajiban Perusahaan BUMN

Rabu, 12 Februari 2025 - 09:33 WIB

Ekspose OPD di Bapenda: Dukung Program 100 Hari Kerja Bupati Bandung

Berita Terbaru

KUNJUNGAN WAMENDES : Pj Bupati Bekasi Dedy Supriyadi mendampingi kunjungan Wakil Menteri Desa dan Pembangunan Daerah Tertinggal (Wamendes PDT) Ahmad Riza Patria ke Eco Wisata Desa Pasirsari Kecamatan Cikarang Selatan, pada Selasa (12/12/2024).

Berita

Pemkab Dukung Swasembada Pangan dan Wisata Lokal

Rabu, 13 Nov 2024 - 13:31 WIB