Jadi Kado Hari Anak Nasional, Kabupaten Bandung Naik Peringkat pada Penghargaan Kabupaten/Kota Layak Anak

Satunews.id

- Redaksi

Minggu, 23 Juli 2023 - 19:54 WIB

502 views
facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Kab. Bandung – Bukan membatasi tetapi melindungi. Anak-anak sejatinya tumbuh dan berkembang melalui eksplorasi dirinya terhadap ilmu dan pengetahuan. Tugas kita sebagai orang dewasa memberi jaminan perlindungan dan memenuhi hak-haknya agar anak bisa tumbuh untuk meraih cita-citanya.

Malam puncak penghargaan KLA (Kabupaten/Kota Layak Anak) kembali digelar Kementerian Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak (Kemen PPPA) RI di Kota Semarang secara virtual. Penghargaan KLA ini menjadi kado istimewa saat bersamaan dengan peringatan Hari Anak Nasional pada Sabtu (22/7/2023).

Adapun Kabupaten Bandung berhasil meraih dan mempertahankan predikat sebagai KLA kategori Pratama sejak tahun 2017. Lima tahun stagnan di kategori yang sama hingga akhirnya bisa naik satu tingkat di tahun 2023 dengan kategori Madya.

ADVERTISEMENT

banner 300x250

SCROLL TO RESUME CONTENT

Peningkatkan raihan Penghargaan KLA mencerminkan komitmen dan keseriusan Pemerintah Kabupaten Bandung untuk memastikan pemenuhan hak dan perlindungan khusus anak. Melalui proses evaluasi yang dilakukan oleh tim dari Kemen PPPA, tim dari Kementerian/Lembaga, dan tim independen untuk mengukur capaian kinerja pelaksanaan 24 indikator yang telah ditetapkan.

Masih dalam suasana peringatan Hari Anak Nasional, Forum Anak Daerah (FAD) Kabupaten Bandung juga berhasil meraih penghargaan Kabupaten Terbaik Wilayah Indonesia Barat pada DAFA Awards 2023. Forum Anak Kabupaten Bandung juga masuk dalam tiga nominasi yaitu Profil Website Terbaik, Terkolaboratif, serta Inspirator 2P (Pelopor dan Pelapor) Terbaik. Forum Anak sebagai wadah bagi anak untuk menyampaikan pendapat, aspirasi, gagasan, melakukan aksi nyata, melalui peran dan partisipasinya dalam mendukung pemenuhan hak dan perlindungan anak di Kabupaten Bandung telah berjalan baik.

Terkait hal ini, Kepala Dinas Pengendalian Penduduk, Keluarga Berencana, Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak (DP2KBP3A) Kabupaten Bandung, Muhammad Hairun mengucapkan rasa syukur atas prestasi tersebut.

“Alhamdulilah dengan Penghargaan KLA Madya serta DAFA Award yang diperoleh pada acara tersebut merupakan penghargaan untuk masyarakat dan Pemerintah Kabupaten Bandung. Penghargaan ini juga sebagai bukti kolaborasi seluruh OPD dibawah kepemimpinan Pak Bupati Bandung sehingga perlindungan dan pemenuhan hak anak di Kabupaten Bandung mengalami peningkatan,” paparnya.

Memang tidaklah mudah dalam mewujudkan sebuah Kabupaten Layak Anak tanpa adanya komitmen kuat dari seluruh elemen dan pelaksanaan program yang mendukung pemenuhan hak dan perlindungan khusus anak. Sinergi, kolaborasi dan kerjasama semua pihak yang terkait pun menjadi kunci dalam mewujudkan Kabupaten Layak Anak di Kabupaten Bandung.

Tidak hanya untuk meraih prestasi yang lebih tinggi, raihan kedua penghargaan ini sebagai penyemangat untuk mencetak generasi penerus bangsa yang berkualitas dengan “Anak Terlindungi, Indonesia Maju”.

***

Berita Terkait

Tingkatkan Kinerja Terbaik, Ryan Soeryana Kahman, S. Kom Duduki Jabatan Pimpinan Redaksi Kabarnusa24.com
Ketua RT/RW Bojong Murni Dukung Kejari Cibinong Tangani Korupsi
Awali Tahun 2025, Tim Redaksi MSN Gelar Rapat Koordinasi Perdana
DPC APMIKIMMDO Kota Medan Merayakan Open House Tahun Baru 2025
Cerita di Balik Dugaan Korupsi Dana UKW PWI-BUMN Rp 6 Miliar: Sengkarut Administrasi atau Kejahatan?
PTPN 1 Hancuran Bangunan Ponpes Mathla’ul Anwar di Desa Natar, Picu Kemarahan Umat Islam
Dukung Program Makan Bergizi Gratis, SKKP Siap Bangun Ribuan Dapur Sehat di Seluruh Indonesia
Jabar Tingkatkan Pembibitan Domba Garut

Berita Terkait

Jumat, 13 Juni 2025 - 19:57 WIB

Bupati Sumenep Akan Rotasi ASN Pelaksana Lebih Awal Dari Jabatan Strategis Demi Tingkatkan Pelayanan

Jumat, 13 Juni 2025 - 17:47 WIB

Diskop UKM Perindag : 334 Kopdes Merah Putih Terbentuk, Sebanyak 210 Resmi Berbadan Hukum

Jumat, 13 Juni 2025 - 16:21 WIB

LSM GMBI Distrik Sumenep Soroti Penyebab Kelangkaan Tabung LPG 3 Kg

Jumat, 13 Juni 2025 - 11:09 WIB

Menyatukan Semangat Gotong Royong Dihari lahir Lingkungan Hidup Sedunia, Ketua Rw 17 Cijagra Sumiati Bersikan Lingkungan Bersama Warga.

Kamis, 12 Juni 2025 - 16:10 WIB

Bupati Dadang Supriatna Raih Penghargaan Kepala Daerah Inovatif dalam Pengembangan Air Minum dari Kemendagri.

Rabu, 11 Juni 2025 - 13:26 WIB

Geo Dipa Dukung Usul Bupati Bandung Soal Hak Partisipasi Pengelolaan Panas Bumi*

Senin, 9 Juni 2025 - 08:47 WIB

Hercules: GRIB Jaya Wajib Kompak Lawan Pihak Zalim dan Kebal Hukum

Selasa, 3 Juni 2025 - 22:23 WIB

Oknum Perangkat Desa Jadi Sorotan Tokoh Dan Warga, Diduga Kelola Proyek Desa Tak Transparan Dan Akuntabel

Berita Terbaru

KUNJUNGAN WAMENDES : Pj Bupati Bekasi Dedy Supriyadi mendampingi kunjungan Wakil Menteri Desa dan Pembangunan Daerah Tertinggal (Wamendes PDT) Ahmad Riza Patria ke Eco Wisata Desa Pasirsari Kecamatan Cikarang Selatan, pada Selasa (12/12/2024).

Berita

Pemkab Dukung Swasembada Pangan dan Wisata Lokal

Rabu, 13 Nov 2024 - 13:31 WIB