Kota Bandung– Camat Batununggal Kota Bandung Latief, S.Ip.,M.Si sambut kunjungan Menteri Koordinator Perekonomian RI, Dr. (H.C.) Ir. Airlangga Hartarto, M.B.A., M.M.T., IPU. dalam rangka Temu Wicara bersama Penerima Bantuan Pangan (PBP) di Aula Kantor Kecamatan Batununggal, Kota Bandung. Jum’at, 19 Januari 2024.
Pada giatnya Menteri Airlangga Hartanto berdialog bersama PBP terkait bantuan yang digelontorkan di tiap.-tiap wilayah, serta mendengarkan apa yang menjadi ke inginan warga terkait bantuan tersebut.
Sebagai simbolis pembagian sembako beras sebanyak 10 Kg di bagikan kepada 100 warga masyarakat yang selanjutnya akan di distribusikan ke tiap-tiap Kelurahan yang ada di Kecamatan Batununggal sesuai dengan data dan surat yang sudah di bagikan.
Pada kesempatannya Camat Batununggal saat di wawancarai menyebutkan, sejak dua hari kemarin kami sudah mendapatkan kabar bahwa Menko Perekonomian RI akan menyampaikan bantuan Cadangan Beras Pemerintah (CBP) cadangan pangan untuk Kota Bandung yang di wakili oleh Kecamatan Batununggal.
“Bersyukur masyarakat yang ada di Batununggal, perwakilan dari Kelurahan Gumuruh ada sekitar 100 orang secara simbolis, jika dilihat, semua yang biasa mendapatkan bantuan sekitar -+ 5000 orang,” ucapnya.
Dilanjutkannya, kedepan akan berlanjut pembagian, dan hal tersebut disampaikan oleh Menko Perekonomian, bahwa memang beliau akan membagikan secara langsung secara simbolis kepada warga yang ada di Kecamatan Batununggal.
“Sementara hari ini secara simbolis tadi sudah di katakan 100 orang warga yang menerima bantuan pangan yang di serahkan secara langsung oleh Meko Perokonomian,” tegasnya.
Red**