KRL Nanas BerHIAS RW 12 Desa Kranggan Siap Jadi Jawara
Bogor, – Satunews.id- 6 November 2025 – Kampung Ramah Lingkungan (KRL) “Nanas BerHIAS” RW 12 Desa Kranggan, Kecamatan Gunung Putri, Kabupaten Bogor, membuktikan komitmennya dalam menjaga kelestarian alam dan mewujudkan lingkungan yang bersih, sehat, serta berkelanjutan. Hal ini terlihat jelas dalam kegiatan Verifikasi KRL yang berlangsung dengan lancar, tertib, dan penuh kekhidmatan.
*Penyambutan yang Meriah*

Kedatangan Tim Penilai dari Dinas Lingkungan Hidup (DLH) Kabupaten Bogor bersama Kepala Desa Kranggan, Asdi, S.E., disambut hangat oleh warga RW 12 dengan penuh rasa bangga. Acara pembukaan diawali dengan pengalungan bunga oleh perwakilan KRL Nanas BerHIAS RW 12, diiringi tarian selamat datang dan lagu persembahan dari ibu-ibu perwakilan 8 RT dan RW 12.
*Hadir Berbagai Unsur Pemerintahan dan Masyarakat*
Acara verifikasi dihadiri oleh berbagai unsur pemerintahan dan lembaga masyarakat, di antaranya Kepala Desa Kranggan, Bapak Asdi, S.E., beserta jajaran perangkat desa, Forkopimcam Kecamatan Gunung Putri, Perwakilan Dinas Lingkungan Hidup (DLH) Kabupaten Bogor, AKP/DKP Cibinong, Pelaksana Ekbang Kecamatan Cibinong, Bidan Wilayah, Ibu-ibu Posyandu RW 12, PKK Desa Kranggan, LPM (Lembaga Pemberdayaan Masyarakat), BPD (Badan Permusyawaratan Desa), serta seluruh pengurus RT dan RW 12.
*Sambutan dan Harapan*

Ketua RW 12, M. Sopi Mubarok, menyampaikan rasa syukur dan bangga atas kekompakan warganya. “Kami telah mempersiapkan kegiatan ini sejak lama. Bahkan sejak akhir Mei, warga RW 12 rutin melaksanakan lomba antar-RT untuk menciptakan lingkungan terbaik. Melalui kegiatan ini, masyarakat kami semakin kompak dan terbiasa menjaga kebersihan.”
*Inovasi Unggulan: Terapi Sehat KRL Nanas BerHIAS*
KRL Nanas BerHIAS RW 12 memiliki keunikan tersendiri melalui inovasi “Terapi Sehat”, yaitu kegiatan yang memadukan kesehatan fisik dengan lingkungan hijau. Di area taman KRL, warga dapat menikmati pijat refleksi alami, relaksasi, dan senam sehat di bawah rindangnya pepohonan.
*Penilaian dari Tim KRL Kabupaten Bogor*
Tim Penilai KRL Kabupaten Bogor, Bapak Agus, menyampaikan bahwa kegiatan ini merupakan bagian dari program “Bogor Istimewa Gemilang Kampung Ramah Lingkungan”, yang diikuti oleh 424 kampung di 40 kecamatan se-Kabupaten Bogor. “Alhamdulillah, hasil verifikasi di KRL RW 12 sangat baik. Hampir semua indikator telah terpenuhi dengan optimal. KRL Nanas BerHIAS RW 12 layak menjadi kandidat ‘Jawara KRL Kabupaten Bogor Tahun 2026’.”
(Aminah) **






























