Purwakarta – Pelantikan Anggota KPPS (Kelompok Penyelenggara Pemungutan Suara) pada Pilkada serentak tahun 2024.bertempat di Aula Desa Citamiang, Kecamatan Maniis, Kabupaten Purwakarta Pada Kamis (7/11/2024).
Sebanyak 49 orang Anggota KPPS yang nantinya akan bertugas di 7 TPS yang berada di wilayah Desa Citamiang telah resmi dilantik. Pengambilan sumpah atau janji dilakukan oleh Ketua PPS Desa Citamiang Jajang Misbah Khoerul Anam yang dilanjutkan dengan penandatanganan sumpah jabatan yang diwakili oleh perwakilan anggota KPPS dilantik, dan Fakta integritas juga dibacakan serta ditandatangani sebagai komitmen moral dalam melaksanakan tugas.
Dalam kegiatan ini, hadir beberapa pihak yang turut mendukung dan menghadiri pelantikan, yakni,Div Sosdiklih Parmas dan SDM,Div Data dan Informasi, Sekertaris, Staf Teknis,lPenyelenggaraan Partisifasi dan Hukum, PKD, Perwakilan dari PPK dan Perwakilan Panwas.
Adapun agenda kegiatan selanjutnya setelah pelantikan secara resmi sebanyak 49 orang anggota KPPS wajib mengikuti kegiatan Bimbingan Teknis yang dislenggarakan oleh PPS Desa Citamiang.
Dengan dilantiknya anggota KPPS, diharapkan proses pemungutan suara pada pilkad serentak tahun 2024 yang dilaksanakan pada tanggal 27 November 2024 dapat berjalan dengan lancar dan transparan.
(Usman)