Cihawuk Kembangkan Domba Unggul

- Redaksi

Sabtu, 30 Desember 2023 - 12:41 WIB

501 views
facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

 

Satunews.id

Kab. Bandung
Kepala Desa Cihawuk H.Yaya Dores mengingatkan pada para petani di Desa Cihawuk Kecamatan Kertasari untuk mengembangkan komoditas di bidang peternakan, yang memiliki potensi pasar lumayan.

ADVERTISEMENT

banner 300x250

SCROLL TO RESUME CONTENT

Selain sebagai sentra Kentang yang sudah terkenal, Cihawuk yang berada dekat dengan sumuran panas bumi Darajat ini, memiliki iklim yang dingin hingga cocok untuk bertanam sayuran.

Ketinggian Cihawuk ada di kisaran 1600 m/dpl. Kondisi geografis Desa Cihawuk memiliki kontur berbukit dengan tanah yang sangat subur. Tidaklah heran jika Desa Cihawuk melahirkan bibit kentang dan sayur berkualitas dengan pasar ke Jakarta dan kota kota besar lainnya baik di Jawa Tengah maupun Jawa Barat. Selain itu, lokasi Desanya yang berada di kaki Gn.Kendeng dan Gn Papandayan membuat wilayah Desa Cihawuk memiliki hutan, baik hutan lindung maupun hutan rakyat. Potensi inilah yang dilirik oleh Kepala Desa untuk mengembangkan bidang peternakan.

“Kita saat ini sedang mengembangkan ternak domba. Bibit yang dibeli didatangkan dari Garut, dari peternak yang sudah pengalaman” kata H.Yaya Dores pada Wartawan 29/12 di ruang kerjanya.

Berbekal dana Ketahanan Pangan, fihaknya mengembangkan ternak domba yang jumlahnya puluhan ekor. Domba2 tersebut dipelihara oleh petani khusus domba. Jumlah domba yang dikembangkan disesuaikan dengan jumlah anggaran Ketahanan Pangan. Bupati Bandung Dadang Supriatna menghimbau para Kepala Desa agar mengembangkan ternak domba sebagai salah satu kegiatan ketahanan pangan. Perputaran uang di peternakan domba terhitung cepat karena domba dibutuhkan untuk kurban, hajatan dan akikah, atau untuk memenuhi kebutuhan pasar akan daging domba.

“Mengembangkan domba itu tidak mudah, harus oleh peternak domba..tidak mungkin kita memelihara domba oleh peternak ayam” lanjutnya.

Sala satu kunci keberhasilan di bidang pertanian dan peternakan adalah keahlian. Keahlian ini yang menentukan sukses tidaknya dalam beternak maupun bertani. Anggaran Ketahanan Pangan yang dikhususkan untuk peternakan ini merupakan kesepakatan bersama masyarakat Desa Cihawuk.

Jika di Desa lain anggaran ketahanan pangan bisa juga dibangun untuk Jalan Usaha Tani, Desa Cihawuk lebih fokus ke peternakan domba. Hal ini karena menurut Kepala Desa, infrastruktur untuk jalan, maupun gang dan TPT sudah ada pos anggarannya. Entah dari Dana Desa, maupun dari pemerintah.

Dan masih menurut Kepala Desa, Bupati Bandung sudah berkomitmen untuk memperbaiki infrastruktur Cihawuk menjelang Pilbup.
Alternatif beternak domba, mengingat pakan rumput di Cihawuk sangat berlimpah, tidak akan kekurangan pakan baik itu untuk domba maupun sapi.


Maka dari itu Kepala Desa Cihawuk, berharap ke depan Cihawuk selain dikenal sebagai sentra kentang dan sayuran berkualitas, tapi juga sebagai peternak domba unggulan. Jika sudah dikenal bahwa domba Cihawuk termasuk domba unggulan, maka daerah lain yang akan membeli domba bagus, tidak usah pergi ke Garut, cukup beli di Cihawuk, tutup Kepala Desa.

(Rina)**

Berita Terkait

Lanud Husein Sastranegara Angkat Kearifan Lokal Lewat Kontes Patok Domba dan Kambing
*Pemdes Mampir Gelar Betonisasi Jalan Kampung di 4 Titik dengan Anggaran Rp 73,9 Juta*
Sekjen Kemen Imipas RI Tinjau Kesiapan Pembangunan Unit Layanan Paspor di Kabupaten Garut
*Petani Penggarap Sawah di Bojongpicung Cianjur Keluhkan Pemotongan Biaya Sewa yang Tidak Jelas*
Ketaatan Wajib Pajak, Bapenda Sumenep Optimis Target PAD Tahun Ini Tercapai
*Pemdes Hambalang dan Puslola Bainstrahan Gelar Sapu Bersih Sampah Liar*
Tindaklanjuti Arahan Bupati Bogor, Jaro Ade Tinjau Pembangunan Jembatan Sementara Di Dramaga
Kapolres Bogor Dengarkan Keluhan Warga Melalui “Jumat Curhat”

Berita Terkait

Sabtu, 5 April 2025 - 19:17 WIB

Bupati Rudy Susmanto Hadiri Halal Bihalal Gapersus di Pendopo Kabupaten Bogor

Selasa, 18 Februari 2025 - 07:51 WIB

Alumni SMA PGRI Cibinong Gelar Silaturahmi Menyambut Ramadhan

Senin, 3 Februari 2025 - 08:28 WIB

Lomba Karaoke Se-Jabodetabek Berakhir Sukses

Kamis, 30 Januari 2025 - 14:05 WIB

Yeti Nurvianti: Gibas Fighting Club Untuk Menjaring dan Membina Remaja Kebiasaan Negatif

Rabu, 29 Januari 2025 - 21:00 WIB

Dandhy Idham Chalid Kembali Pimpin DPW HIPPAPI Jawa Barat 2024-2029

Selasa, 28 Januari 2025 - 18:26 WIB

Pekan Ini Mulai Bergerak, Satgas PPR-PBG-PB Kab Bandung Utamakan Sosialisasi dan Peringatan

Minggu, 26 Januari 2025 - 10:01 WIB

Ketua Kwarcab Kab. Bandung Emma Dety Melantik Lembaga Pemeriksa Keuangan Kwartir Ranting Kecamatan

Sabtu, 25 Januari 2025 - 21:19 WIB

Pelantikan Pengurus Pusat Ikatan Alumni UNISBA Masa Bakti 2024-2029

Berita Terbaru

KUNJUNGAN WAMENDES : Pj Bupati Bekasi Dedy Supriyadi mendampingi kunjungan Wakil Menteri Desa dan Pembangunan Daerah Tertinggal (Wamendes PDT) Ahmad Riza Patria ke Eco Wisata Desa Pasirsari Kecamatan Cikarang Selatan, pada Selasa (12/12/2024).

Berita

Pemkab Dukung Swasembada Pangan dan Wisata Lokal

Rabu, 13 Nov 2024 - 13:31 WIB

DAERAH

*Kades Pasirangin Buka Milad Forum DKM dan Musholla*

Minggu, 20 Apr 2025 - 08:39 WIB