KIM Festival 2023: Peran Penting KIM dalam Kemajuan Ekonomi dan Komunikasi Publik

Satunews.id

- Redaksi

Jumat, 27 Oktober 2023 - 13:56 WIB

502 views
facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Satunews.id- Kota Surabaya menjadi saksi partisipasi Kelompok Informasi Masyarakat (KIM) Cerdas Tarumajaya Kabupaten Bandung mewakili Jawa Barat pada ajang KIM Festival 2023 yang digelar di Balai Pemuda Alun-alun Kota Surabaya.

Kegiatan bertema “KIM Bermitra Wujudkan Indonesia Sejahtera” tersebut diselenggarakan oleh Dirjen Informasi dan Komunikasi Publik Kementerian Komunikasi dan Informasi RI akan berlangsung selama 4 hari dari 27-30 Oktober 2023.

Pada ajang tersebut, KIM Cerdas Tarumajaya memamerkan produk kopi serta video seputar aktivitas anggota KIM dalam melakukan diseminasi informasi kepada masyarakat, sehingga dapat meningkatkan ekonomi di Desa Tarumajaya, Kecamatan Kertasari, Kabupaten Bandung.

ADVERTISEMENT

banner 300x250

SCROLL TO RESUME CONTENT

Kapala Desa Tarumajaya, Ahmad Iksan juga memberikan penghargaan kepada KIM Cerdas Tarumajaya atas kontribusinya dalam mengembangkan desa dan memberikan pelatihan kepada masyarakat. Menurutnya, KIM Cerdas Tarumajaya dapat menunjukkan bahwa KIM bukan hanya menyebarkan informasi, tetapi juga bisa membantu meningkatkan nilai ekonomi bahkan membentuk lapangan kerja.

“Saya sebagai kades merasa sangat terbantu dengan adanya KIM ini. Kami juga tidak segan menganggarkan biaya untuk kegiatan KIM karena manfaatnya dapat dirasakan oleh masyarakat,” jelas Ahmad.

Sebelumnya ia menjelaskan Desa Tarumajaya merupakan sempat menjadi desa termiskin di Kabupaten Bandung. Ia menuturkan tingginya pengangguran di kalangan anak-anak muda Desa Tarumajaya dapat turun setelah adanya KIM.

“Setelah adanya sinergi pemerintah desa dan KIM akhirnya bisa membuat Desa Tarumajaya sebagai desa wisata kategori rintisan. Karena sudah jadi desa wisata, marketing dan promosinya dilakukan oleh KIM dan anak-anak muda yang tidak bekerja bisa mengisi tempat wisata sebagai SDM pengelola,” tambahnya.

Wali Kota Surabaya, Eri Cahyadi menyampaikan pentingnya peran KIM dalam menyampaikan program Pemerintah Kota Surabaya kepada masyarakat dan sebaliknya, mendengarkan kebutuhan masyarakat. Ini telah membantu Surabaya menurunkan angka kemiskinan dan stunting, menunjukkan kontribusi nyata KIM dalam meningkatkan kesejahteraan masyarakat.

Dirjen IKP Kemenkominfo RI, Usman Kansong mengingatkan bahwa dalam era digital, teknologi memiliki dua sisi yang perlu diperhatikan: sisi baik dan sisi buruk. KIM diharapkan dapat menjadi sumber informasi yang akurat dan membantu masyarakat berkomunikasi secara efektif. Dalam hal negatif teknologi, seperti deep fake KIM harus berperan sebagai penjernih informasi agar masyarakat tidak menjadi korban hoax.

“Saya menaruh hormat kepada temn-teman yang mau aktif dan mau bekerja keras untuk melakukan komunikasi publik ke masyarakat,” ujarnya.

KIM Festival 2023 adalah momentum yang penting untuk memperkuat sinergi antara pemerintah dan masyarakat, memajukan teknologi komunikasi yang bertanggung jawab, serta mencerdaskan dan meningkatkan taraf ekonomi masyarakat.

Berita Terkait

Obat Keras Di Jual Terang – terangan DPRD Kota Bekasi: Ini Sudah Darurat Sosial!
Ormas XTC Sexyroad DPC Kabupaten Bekasi Dampingi Korban Kekerasan oleh Oknum Debt Collector
Saling Klaim Lahan seluas 2.6 Hektare Dua Belah Pihak Pasang Plang
Obat Terlarang Mengancam Generasi Muda: Penjualan Tramadol dan Eximer di Bandung Mengkhawatirkan
Ratusan Insan Pers Bekasi Raya Desak KDM Klarifikasi Terkait Statemen Tidak Ingin Kerjasama Dengan Media
*Emak-Emak Milenial Kompak: Silaturahmi dan Membangun Persahabatan*
*Antrean Pemutihan Pajak Kendaraan di Samsat Kabupaten Bogor Membludak*
*Fenomena Alam: Hujan Deras dan Angin Kencang Menimpa Kediaman Ketum Gapersus*

Berita Terkait

Jumat, 7 November 2025 - 15:33 WIB

Anggota DPRD Dadang Hemayana Kawal Aspirasi Reses Arjasari hingga Tuntas: Bukan Sekadar Seremonial!

Jumat, 7 November 2025 - 10:31 WIB

Tampung Aspirasi, Anggota DPRD PKB H. Krisna Alamsah Soroti Ketidakadilan Bansos

Kamis, 6 November 2025 - 12:40 WIB

Anggie Natasha Goenadi GO Tampung Ratusan Aspirasi, Prioritaskan Ketenagakerjaan dan UMKM Warga Dapil II

Kamis, 6 November 2025 - 07:36 WIB

Dishub Kabupaten Bandung Pasang Rumble Strip di Jalan Raya Terusan Kopo untuk Tekan Kecelakaan

Rabu, 5 November 2025 - 17:51 WIB

TPS3R Sukamenak Overload! Ini Langkah Darurat Pemdes

Selasa, 4 November 2025 - 18:52 WIB

Kemenpan RB Berharap SL Melati Kabupaten Bandung Bisa Jadi Pilot Project Sekolah Lansia

Senin, 3 November 2025 - 16:03 WIB

Asep Kusumah, SMPN 6 Pangalengan Dipastikan Akan Berdiri Nanti Pada Waktunya

Senin, 3 November 2025 - 15:54 WIB

Waka DPR RI Cucun Ahmad Syamsurijal Akan Sampaikan Aspirasi Guru Madrasah ke Pusat

Berita Terbaru

KUNJUNGAN WAMENDES : Pj Bupati Bekasi Dedy Supriyadi mendampingi kunjungan Wakil Menteri Desa dan Pembangunan Daerah Tertinggal (Wamendes PDT) Ahmad Riza Patria ke Eco Wisata Desa Pasirsari Kecamatan Cikarang Selatan, pada Selasa (12/12/2024).

Berita

Pemkab Dukung Swasembada Pangan dan Wisata Lokal

Rabu, 13 Nov 2024 - 13:31 WIB

Artikel

Jabatan Itu Amanah

Jumat, 7 Nov 2025 - 06:05 WIB

Artikel

KRL Nanas BerHIAS RW 12 Desa Kranggan Siap Jadi Jawara

Kamis, 6 Nov 2025 - 22:12 WIB