SATUNEWS.ID
MATARAM, || Festival Olahraga Rekreasi Masyarakat Nasional (FORNAS) VIII NTB 2025 kian meriah dengan kontribusi Persatuan Olahraga Pernapasan Indonesia (PORPI). Pegiat senam PORPI berbagai Provinsi memadati auditorium UIN mataram pada tgl 30 dan tgl 31 juli 2025 ,untuk berpartisipasi dalam berbagai perlombaan yang diadakan.
Dewan Pimpinan Nasional (DPN) PORPI menggelar 16 kategori lomba, mencakup 13 kategori perorangan dan 3 kategori beregu. Sebanyak 500 peserta dari 23 provinsi turut serta dalam ajang olahraga rekreasi ini.
Kegiatan lomba dihadiri oleh Ketum Korminas, Bapak Adil Hakim dan jajaran, serta Ketua Panggar dan tim, Bapak Ibnu dan Bapak Kanjeng.
Ketua Umum PORPI Nasional, Perdaningrum Yuliarti, berharap FORNAS VIII NTB 2025 dapat semakin membesarkan nama PORPI di seluruh Indonesia.
“Sampai sekarang PORPI sudah ada 29 provinsi di Indonesia,” ungkapnya di UIN Mataram.
Perdaningrum juga mengapresiasi antusiasme dan semangat tinggi para pegiat PORPI, meskipun FORNAS tahun ini dilaksanakan secara mandiri.
“Kalah menang semua senang dan tetap sportif,” tegas Perdaningrum, menekankan pentingnya semangat persahabatan dan sportivitas di atas segalanya dalam ajang ini.
Acara penganugerahan medali kepada para pemenang lomba berlangsung meriah, menandai puncak kegiatan PORPI di FORNAS VIII NTB 2025.
Penutupan acara dilakukan langsung oleh Sekretaris Jenderal Korminas, Bapak Kemal Nasution, didampingi Wakil Ketua Umum 1 dan Wakil Ketua Umum 3, menambah kesan khidmat dan suksesnya penyelenggaraan.
DPN PORPI adalah organisasi yang berperan penting dalam mempromosikan kesehatan masyarakat melalui olahraga pernapasan dan senam, serta aktif berpartisipasi dalam berbagai acara olahraga di seluruh Indonesia.
(Asp)