Sosialisasi Pilkada 2024 untuk Ojek Pangkalan Salajambe

- Redaksi

Selasa, 19 November 2024 - 18:47 WIB

5018 views
facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Satunews.id

Cianjur,  – Dalam rangka menyosialisasikan Pemilihan Gubernur (Pilgub) Jawa Barat dan Pemilihan Bupati (Pilbup) Cianjur 2024, Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Cianjur mengadakan kegiatan edukasi kepada segmen profesi ojek pangkalan di Desa Salajambe, Kecamatan Sukaluyu, pada Rabu, 19 November 2024.

ADVERTISEMENT

banner 300x250

SCROLL TO RESUME CONTENT

Anggota Panitia Pemilihan Kecamatan (PPK) Sukaluyu, Haeru, menjelaskan bahwa tujuan dari sosialisasi ini adalah untuk memberikan pemahaman mengenai tahapan Pilkada 2024 kepada masyarakat, khususnya kepada keluarga besar ojek pangkalan di wilayah tersebut. Acara ini dilaksanakan di Aula Desa Salajambe, yang dihadiri oleh berbagai kalangan masyarakat.

“Tujuan utama sosialisasi ini adalah untuk memberikan edukasi kepada masyarakat, agar mereka memahami dengan baik proses Pilkada, mengenal calon-calon pemimpin, serta mengetahui cara-cara pencoblosan yang benar,” ujar Haeru. “Harapannya, sosialisasi ini bisa meningkatkan partisipasi pemilih di Kecamatan Sukaluyu, dan secara umum di Kabupaten Cianjur,” tambahnya.

Selain itu, Haeru juga mengingatkan agar masyarakat tidak lupa untuk menggunakan hak pilih mereka pada tanggal 27 November 2024. “Penting bagi semua pemilih untuk datang ke Tempat Pemungutan Suara (TPS) dengan membawa KTP dan undangan, serta memastikan agar tidak menjadi Golput (Golongan Putih),” tuturnya.

Acara sosialisasi ini mendapatkan respons positif dari warga, terutama para pengojek pangkalan yang hadir. Untuk menambah keseruan, KPU juga memberikan dorprize sebagai bentuk apresiasi bagi peserta yang aktif berpartisipasi.

“Diharapkan, kegiatan ini bisa semakin meningkatkan kesadaran masyarakat dalam menyukseskan Pilkada 2024, serta memotivasi warga untuk berpartisipasi aktif dalam proses demokrasi,” kata Haeru menutup.

*Penulis: Izul*

Berita Terkait

Kegiatan Peduli Akan Sampah, JSI Gandeng DLH dan PKDI Sumenep Ciptakan Lingkungan Bersih
Aksi Nyata JSI Bersama DLH dan PKDI Sumenep Ciptakan Lingkungan Bersih Dari Sampah
Hampir Saja Gelisah
Bantu Tingkatkan UMKM, JSI Bakal Gelar Panggung Kreasi Event Sosial Lewat Zonata Musik
Sebagai Wadah Baru, JSI Sumenep Tanamkan Nilai-Nilai Kemanusiaan Yang Berkarakter
Pemdes Tlajung Udik Launching Bantuan Keuangan Infrastruktur Desa (Bankeu Ifdes) Tahun 2025
Bea Cukai dan Satpol PP Sumenep Bakar Rokok Ilegal, Penegakan dan Pemusnahan Hanya Lelucon
Selalu Peduli Lingkungan, JSI Kembali Menunjukkan Kiprah Sosial Lewat SAKU Berkah

Berita Terkait

Jumat, 28 November 2025 - 11:03 WIB

Kegiatan Peduli Akan Sampah, JSI Gandeng DLH dan PKDI Sumenep Ciptakan Lingkungan Bersih

Jumat, 28 November 2025 - 10:27 WIB

Aksi Nyata JSI Bersama DLH dan PKDI Sumenep Ciptakan Lingkungan Bersih Dari Sampah

Jumat, 28 November 2025 - 06:00 WIB

Hampir Saja Gelisah

Jumat, 28 November 2025 - 00:20 WIB

Bantu Tingkatkan UMKM, JSI Bakal Gelar Panggung Kreasi Event Sosial Lewat Zonata Musik

Kamis, 27 November 2025 - 18:14 WIB

Pemdes Tlajung Udik Launching Bantuan Keuangan Infrastruktur Desa (Bankeu Ifdes) Tahun 2025

Kamis, 27 November 2025 - 08:55 WIB

Bea Cukai dan Satpol PP Sumenep Bakar Rokok Ilegal, Penegakan dan Pemusnahan Hanya Lelucon

Rabu, 26 November 2025 - 19:56 WIB

Selalu Peduli Lingkungan, JSI Kembali Menunjukkan Kiprah Sosial Lewat SAKU Berkah

Rabu, 26 November 2025 - 13:20 WIB

Polisi Sapa Masyarakat Samsat Cibinong Bogor: Pelayanan STNK Semakin Humanis, Registrasi Online Permudah Pengurusan Dokumen Kendaraan

Berita Terbaru

Artikel

Hampir Saja Gelisah

Jumat, 28 Nov 2025 - 06:00 WIB