Kab Bandung — Anggota Dewan Perwakilan Rakyat Daerah Kabupaten Bandung dari fraksi PKB Daerah Pilihan (Dapil) 7, H Dadang Hemayana AM.d S.IP berikan ucapan selamat kepada ketua Pimpinan DPRD yang telah dikukuhkan periode 2024- 2029, pada Kamis (26/09/2024).
H Dadang Hemayana menyampaikan, hari ini agendanya dan 2 yang pertama paripurna penetapan dan pelantikan Ketua atau pimpinan DPRD Kabupaten Bandung, yang ke dua, pengantar nota keuangan tentang rancangan peraturan daerah terkait Anggaran Pendapatan Belanja Daerah (APBD).
“Alhamdulilah tadi telah dilaksanakan berjalan dengan hidmat dan lancar, kebetulan kami dari fraksi PKB ada salah satu calon pimpinan yang mewakili Fraksi PKB yakni hj Reni Rahayu Fauzie dan kebetulan beliau menjadi ketua 1 karena Raihan suara yang diraih fraksi PKB yakni yang terbanyak kursi,” tutur H Dadang .
“Karena Berdasarkan dengan jumlah perolehan suara fraksi PKB yang mencapai terbanyak sehingga memastikan fraksi PKB mendapatkan jatah pimpinan Ketua DPRD kabupaten Bandung. Maka dari itu, saya ucapkan selamat kepada hj Reni Rahayu Fauzie yang ditetapkan sebagai ketua I DPRD Kabupaten Bandung, periode 2024 – 2029,” ucapnya
Lebih lanjut H Dadang Mengatakan, “Semoga ketua DPRD Kabupaten Bandung Bu hj Reni Rahayu Fauzie dari fraksi PKB diberikan kelancaran, kesehatan dan dapat menjalankan amanahnya dengan baik. Kami sebagai politisi Partai PKB berharap semoga kedepannya partai PKB di Kabupaten Bandung menjadi jaya kembali dan merajai dalam setiap pesta demokrasi,” pungkasnya.
Yans.