DAYEUHKOLOT // SATUNEWS.ID — Baru saja Banjir bandang menerjang Kampung Lamajang , Rw05/15/17 Desa Citereup Kecamatan Dayeuhkolot Kabupaten Bandung .Kamis, 11/01/2024
Banjir yang disertai Air deras yang datang dari arah hulu tersebut mengalir cukup deras, sampai tanggul jebol, kemudian mengalir ke permukiman warga .
Asep, selaku warga setempat menyampaikan ke awak media dan menjelaskan, banjir yang menerjang terjadi pukul 17.00 WIB yang terjadi secara tiba-tiba sesaat setelah turun hujan deras yang mengguyur wilayah desa citereup Kecamatan dayeuhkolot
Awalnya hujan deras, kemudian terjadi yang material tanggul jebol ,akibat aliran sungai deras, sehingga saluran air deras di sana airnya meluap ke permukiman warga,” ujarnya di lokasi kejadian
Meluapnya air dari sungai tersebut, karena debit air yang tinggi tidak tertampung hingga akhirnya meluap dan membawa material lumpur serta sampah, dan ranting pohon.
Asep juga mengatakan, akibat kejadian tersebut tiga rw ,wilayah Lamajang rumah warga terendam banjir , kemudian masyarakat beserta petugas dari Polsek Dayeuhkolot gabungan GERCEP langsung melakukan evakuasi yang masuk rumah warga yang kena dampak tersebut.
Saat ini sedang diupayakan di evakuasi warga yang terkena banjir,” kata Asep.
Untuk saat ini, kata Asep, kondisinya di lokasi kejadian masih banjir dan pihaknya masih berupaya meminimalisir jumlah rumah warga yang terdampak serta melakukan penanganan sementara.
Menurutnya, penanganan banjir tersebut harus segera dilakukan meski debitnya sudah mulai reda, kemudian petugas melakukan assessment dan mendata jumlah rumah warga yang terdampak.
“Untuk dampaknya yang jelas ada tiga RW rumah warga yang terendam. Nanti data keseluruhannya tunggu hasil pengecekan selesai,” Pungkasnya.