Bogor// Wakil Bupati Bogor, Ade Ruhandi, hadir dalam acara Malam Nuzulul Qur’an 1446 H di Masjid Baitul Faizin pada Minggu, 16 Maret 2025.
Acara ini merupakan peringatan turunnya Al-Qur’an kepada Rasulullah SAW dan dihadiri oleh berbagai tokoh masyarakat, termasuk Setda kabupaten Bogor Ajat Rochmat Jatnika, ketua MUI, Dandim kabupaten Bogor, dan lain-lain.
Dalam sambutannya, Ade Ruhandi mengajak masyarakat untuk memperbanyak ibadah di malam Nuzulul Qur’an, karena malam ini dipercaya sebagai malam penuh keberkahan.
Ia juga menyampaikan pesan dari Bupati Bogor yang tidak bisa hadir karena sedang menangani musibah banjir di kabupaten Bogor.
Selain itu, Ade Ruhandi juga memberikan bantuan kepada mereka yang membawakan ayat suci Al-Qur’an, dengan total Rp. 17 juta.
Ia menambahkan bahwa kitab suci Al-Qur’an adalah sumber pokok ajaran Islam yang menjadi pedoman dan petunjuk bagi umat Islam.
(Aminah)**