Jelang Pilkada Serentak 2024, Polres Tasikmalaya Kota Intensifkan Patroli ke Gudang Logistik KPU

Satunews.id

- Redaksi

Rabu, 9 Oktober 2024 - 11:53 WIB

5022 views
facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Polres Tasik Kota – Untuk memastikan situasi aman dan kondusif menjelang Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) serentak 2024, Unit Patroli Sabhara (UPS) Satuan Samapta Polres Tasikmalaya Kota terus melakukan patroli Ke gudang logistik KPU Kota Tasikmalaya, Rabu (09/10/24)

Kapolres Tasikmalaya Kota, AKBP Joko Sulistiono, melalui Kasat Samapta AKP Hartono, menyatakan bahwa kegiatan patroli ini bertujuan untuk mengecek kesiapan, situasi, serta sistem keamanan gudang logistik yang digunakan untuk menyimpan perlengkapan Pilkada.

“Hari ini kami menggelar patroli ke lokasi yang digunakan KPU Kota Tasikmalaya untuk menyimpan logistik Pemilu, yang berlokasi di A.H. Nasution, Kecamatan Mangkubumi, Kota Tasikmalaya,” kata AKP Hartono kepada wartawan, Rabu pagi.

ADVERTISEMENT

banner 300x250

SCROLL TO RESUME CONTENT

Selain melakukan patroli di gudang logistik KPU, lanjut AKP Hartono, pihaknya juga menargetkan tempat-tempat berkumpulnya masyarakat atau kelompok remaja serta lokasi-lokasi lain yang dianggap rawan.

Langkah ini dilakukan sebagai upaya preventif untuk mencegah potensi gangguan keamanan dan ketertiban masyarakat (kamtibmas).

“Patroli ini merupakan bentuk jaminan keamanan bagi masyarakat dalam menjalankan aktivitasnya,” ujar Hartono.

Pihaknya juga berkomitmen untuk menjaga kondusifitas kamtibmas di Kota Tasikmalaya menjelang pelaksanaan Pilkada 2024.

“Tentu saja kami berkomitmen untuk menjaga kamtibmas yang kondusif menjelang pelaksanaan Pilkada nanti,” tambahnya.

Polisi juga mengajak warga masyarakat Kota Tasikmalaya untuk terus menjaga keamanan dan ketertiban, meskipun terdapat perbedaan pilihan politik, agar tetap terjaga kerukunan.

“Kami mengimbau seluruh komponen masyarakat di Kota Tasikmalaya untuk bersama-sama menjaga situasi kamtibmas yang kondusif dan menciptakan Pilkada yang aman dan damai di Kota Tasikmalaya,” pungkasnya

(d.j)

#Satunews.id

#PolresTasikKota

Berita Terkait

Diduga Cekcok, Seorang Buruh di Baturaja Timur Tewas Ditusuk Rekannya Sendiri
RSUDMA Sumenep Kembali Torehkan Prestasi Membanggakan Lewat Platform SukMa-e Jatim
Wujud Pembinaan dan Kepedulian, Karutan Baturaja Menyapa Langsung Warga Binaan
Peluncuran Sekolah Pascasarjana Pembangunan Berkelanjutan SIL SKSG Universitas Indonesia: Dr. (C) Bahar Buasan Dorong Sinergi Akademik dan Kebijakan untuk Keberlanjutan Nasional
Peringatan Hari Santri Nasional, Bupati Bogor Rudy Susmanto Pimpin Upacara
Congratulations, Personel Polres Oku Raih Medali Emas Dan Perunggu Cabor Karate Porprov XV Sumsel Muba 2025
Rutan Baturaja Jalin Sinergi dengan Kemenag dan LBH Geradin untuk Wujudkan Legal Clinic Collaboration (LCC) Terpadu
Peringatan Hari Santri Nasional 2025 di Kota Cimahi Berlangsung Meriah dan Khidmat

Berita Terkait

Kamis, 23 Oktober 2025 - 16:04 WIB

Pelecehan Terhadap Siswa SD Kembali Terjadi, Anak Kelas Tiga SD Jadi Korban Rudapaksa

Kamis, 23 Oktober 2025 - 09:15 WIB

Forum Wartawan Kebangsaan Usulkan Resuffle Kabinet

Rabu, 22 Oktober 2025 - 22:23 WIB

Bupati Bandung Tegaskan Insentif bagi 17 Ribu Guru Ngaji Tetap Dilanjutkan

Rabu, 22 Oktober 2025 - 21:46 WIB

Wakil Bupati Bandung Bersama PRIMA Citeureup Peringati Hari Santri 2025: Santri Harus Berkontribusi Nyata

Rabu, 22 Oktober 2025 - 15:45 WIB

Studi Tiru Lebak Banten ke Desa Cangkuang Wetan: Sinergi Lintas Provinsi untuk Inovasi Tata Kelola Desa

Rabu, 22 Oktober 2025 - 07:09 WIB

Gelar Karya Ajang Innovation Expo 2025, Digelar di Gedung Ahmad Sanusi

Selasa, 21 Oktober 2025 - 21:24 WIB

DLH Kabupaten Bandung Genjot Uji Air Bersih dan Kelola Sampah Demi Suksesnya Program MBG

Selasa, 21 Oktober 2025 - 17:45 WIB

Komitmen “Melayani Dengan Hati” di Usia ke-7: RS Maranatha Ajak Warga Berobat Tanpa Ragu Soal Biaya.

Berita Terbaru

KUNJUNGAN WAMENDES : Pj Bupati Bekasi Dedy Supriyadi mendampingi kunjungan Wakil Menteri Desa dan Pembangunan Daerah Tertinggal (Wamendes PDT) Ahmad Riza Patria ke Eco Wisata Desa Pasirsari Kecamatan Cikarang Selatan, pada Selasa (12/12/2024).

Berita

Pemkab Dukung Swasembada Pangan dan Wisata Lokal

Rabu, 13 Nov 2024 - 13:31 WIB