Rapat Paripurna DPRD Kota Bandung: Pengambilan Keputusan Raperda dan Penandatanganan Nota Kesepakatan KUA-PPAS T.A 2025

- Redaksi

Selasa, 30 Juli 2024 - 07:15 WIB

5011 views
facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Satunews.id

Kota Bandung // DPRD Kota Bandung melaksanakan rapat paripurna di Gedung DPRD Kota Bandung pada Rabu, 24 Juli 2024. Rapat ini memiliki agenda utama Pengambilan Keputusan terhadap dua Rancangan Peraturan Daerah (Raperda) Kota Bandung serta Penandatanganan Nota Kesepakatan KUA dan PPAS Tahun Anggaran 2025.

Rapat paripurna dipimpin oleh Wakil Ketua DPRD Kota Bandung, Dr. H. Edwin Senjaya, S.E., M.M., dan didampingi oleh Ketua DPRD Kota Bandung, H. Tedy Rusmawan, A.T., M.M. Pj Wali Kota Bandung, Bambang Tirtoyuliono, juga hadir dalam rapat tersebut.

ADVERTISEMENT

banner 300x250

SCROLL TO RESUME CONTENT

Menurut hasil rapat Badan Musyawarah pada siang hari tanggal 24 Juli 2024, disepakati bahwa rapat paripurna digelar untuk mengambil keputusan terhadap dua Raperda, yaitu:

1. Raperda tentang Pencabutan Perda Nomor 11 Tahun 2011 tentang Pengelolaan Tanah dan Bangunan Milik Daerah.

2. Raperda tentang Perlindungan dan Pengelolaan Lingkungan Hidup.

Selain itu, rapat paripurna juga melaksanakan Penandatanganan Nota Kesepakatan KUA dan PPAS Tahun Anggaran 2025.

Setelah disepakati oleh seluruh Anggota DPRD Kota Bandung dalam forum rapat paripurna, Raperda yang telah disetujui akan disampaikan kepada Pj Wali Kota Bandung untuk proses selanjutnya. Proses ini mengikuti ketentuan Pasal 80 Undang-undang Nomor 12 Tahun 2011 tentang Pembentukan Peraturan Perundang-undangan yang telah diubah terakhir dengan Undang-undang Nomor 13 Tahun 2022 tentang Perubahan Kedua atas Undang-undang Nomor 12 Tahun 2011 serta Pasal 21 ayat (1) Peraturan DPRD Kota Bandung Nomor 1 Tahun 2020 yang telah diubah dengan Peraturan DPRD Nomor 1 Tahun 2023 tentang Perubahan Kedua Atas Peraturan DPRD Nomor 1 Tahun 2020 tentang Tata Tertib.

Pimpinan dan Anggota DPRD Kota Bandung memberikan penghargaan yang setinggi-tingginya kepada Pansus 6 dan 7, serta SKPD terkait dari Pemkot Bandung, atas penyelesaian pembahasan dua Raperda yang baru ditetapkan. Pansus 6 belum dibubarkan karena masih harus membahas satu Raperda lainnya, yakni Raperda tentang Penataan dan Pemberdayaan Pedagang Kaki Lima. Untuk mengakses Perda yang telah ditetapkan, kunjung

kunjungi situs jdih.dprd.bandung.go.id.

(Red)**

Berita Terkait

Wabup Bogor H. Jaro Ade Lakukan Jum’at Keliling, Teguhkan Syukur dan Persatuan di Cileungsi
Hidup Ini Susah
Desa Gunung Putri Naik Kelas: Data Presisi Jadi Senjata Baru Pembangunan Bogor
Pemerintah Kota Cimahi Raih UHC Awards 2026 Kategori Pratama
Perang Melawan TBC Dimulai dari Desa: GunungSari Tegas Nyatakan Desa Siaga TBC
Amanah Anggaran dan Air Mata Pemimpin: Musdes LPJ Cikahuripan Sarat Nilai Ibadah
Musrenbang Citeureup 2026: Bedah Masalah Kesehatan, Pendidikan, Kemiskinan, dan Pengangguran
Menag Ingatkan Batas Akhir Produk Farmasi Wajib Sertifikasi Halal 17 Oktober 2026

Berita Terkait

Jumat, 30 Januari 2026 - 20:21 WIB

Wabup Bogor H. Jaro Ade Lakukan Jum’at Keliling, Teguhkan Syukur dan Persatuan di Cileungsi

Jumat, 30 Januari 2026 - 07:04 WIB

Hidup Ini Susah

Kamis, 29 Januari 2026 - 21:10 WIB

Desa Gunung Putri Naik Kelas: Data Presisi Jadi Senjata Baru Pembangunan Bogor

Kamis, 29 Januari 2026 - 15:15 WIB

Pemerintah Kota Cimahi Raih UHC Awards 2026 Kategori Pratama

Kamis, 29 Januari 2026 - 12:02 WIB

Amanah Anggaran dan Air Mata Pemimpin: Musdes LPJ Cikahuripan Sarat Nilai Ibadah

Rabu, 28 Januari 2026 - 22:39 WIB

Musrenbang Citeureup 2026: Bedah Masalah Kesehatan, Pendidikan, Kemiskinan, dan Pengangguran

Rabu, 28 Januari 2026 - 15:26 WIB

Menag Ingatkan Batas Akhir Produk Farmasi Wajib Sertifikasi Halal 17 Oktober 2026

Rabu, 28 Januari 2026 - 12:28 WIB

Korban di Janjikan Kerjasama Agen Pangkalan Elpiji Tempuh Jalur Hukum

Berita Terbaru

Artikel

Hidup Ini Susah

Jumat, 30 Jan 2026 - 07:04 WIB

Artikel

Pemerintah Kota Cimahi Raih UHC Awards 2026 Kategori Pratama

Kamis, 29 Jan 2026 - 15:15 WIB