Apresiasi Insan Pertanian Berprestasi, Ridwan Kamil: Terima Kasih

- Redaksi

Jumat, 11 Agustus 2023 - 23:29 WIB

501 views
facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

KOTA BANDUNG  Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil mengapresiasi Insan Pertanian Berprestasi se-Jabar atas kerja kolektif dalam menjaga ketahanan pangan tetap stabil dan produktif, di Gedung Pakuan, Kota Bandung, Jumat (11/8/2023).

Kang Emil –sapaan Ridwan Kamil– menuturkan, salah satu pencapaian Jabar di bidang pertanian yakni surplus beras sekitar 1,3 juta ton per tahun dengan menambah seluas 60 ribu hektare areal panen baru.

“60 ribu hektare areal panen baru juga kita hadirkan. Kemudian, komoditas buah-buahan dan hortikultura juga banyak, besar, se-Indonesia, ada 12 komoditas lebih,” ucap Kang Emil.

ADVERTISEMENT

banner 300x250

SCROLL TO RESUME CONTENT

“Alhamdulillah Jawa Barat dengan kesuburan tanahnya banyak prestasi, surplus beras 1,3 juta ton,” imbuhnya.

Kang Emil menilai, keberhasilan tersebut berkat kerja-kerja kolektif, mulai dari petani, penyuluh pertanian sampai stakeholder lainnya, yang bahu-membahu menjaga ketahanan pangan di Jabar.

“Saya mengucapkan terima kasih, ini wilayah yang gemah ripah repeh rapih ini, terwujud kesuburan dengan naiknya desa mandiri dari 30-an ke 1.000-an,” ucap Kang Emil.

“Kita mensyukuri dengan menghadirkan apresiasi kepada insan pangan di Jawa Barat,” tambahnya.

Acara tersebut dihadiri oleh Insan Pertanian dari 27 kabupaten/kota di Jabar yang berprestasi di daerahnya masing-masing. Bentuk apresiasi yang diberikan oleh Pemda Provinsi Jabar melalui Dinas Tanaman Pangan dan Hortikultura yaitu berupa uang pembinaan agar terus memberikan kontribusi terhadap pembangunan pertanian di Jawa Barat.

(Hms)

Berita Terkait

Sekjen Kemen Imipas RI Tinjau Kesiapan Pembangunan Unit Layanan Paspor di Kabupaten Garut
*Petani Penggarap Sawah di Bojongpicung Cianjur Keluhkan Pemotongan Biaya Sewa yang Tidak Jelas*
Ketaatan Wajib Pajak, Bapenda Sumenep Optimis Target PAD Tahun Ini Tercapai
*Pemdes Hambalang dan Puslola Bainstrahan Gelar Sapu Bersih Sampah Liar*
Tindaklanjuti Arahan Bupati Bogor, Jaro Ade Tinjau Pembangunan Jembatan Sementara Di Dramaga
Kapolres Bogor Dengarkan Keluhan Warga Melalui “Jumat Curhat”
Transformasi Digital Pertanian Langkah DKPP Sumenep Terapkan Teknologi Drone
Bupati Bogor Rudy Susmanto Lantik CPNS PPPK Formasi Tahun 2024

Berita Terkait

Sabtu, 19 April 2025 - 20:56 WIB

Sekjen Kemen Imipas RI Tinjau Kesiapan Pembangunan Unit Layanan Paspor di Kabupaten Garut

Sabtu, 19 April 2025 - 14:01 WIB

Ketaatan Wajib Pajak, Bapenda Sumenep Optimis Target PAD Tahun Ini Tercapai

Sabtu, 19 April 2025 - 08:51 WIB

*Pemdes Hambalang dan Puslola Bainstrahan Gelar Sapu Bersih Sampah Liar*

Jumat, 18 April 2025 - 20:37 WIB

Tindaklanjuti Arahan Bupati Bogor, Jaro Ade Tinjau Pembangunan Jembatan Sementara Di Dramaga

Jumat, 18 April 2025 - 16:22 WIB

Kapolres Bogor Dengarkan Keluhan Warga Melalui “Jumat Curhat”

Jumat, 18 April 2025 - 15:11 WIB

Transformasi Digital Pertanian Langkah DKPP Sumenep Terapkan Teknologi Drone

Kamis, 17 April 2025 - 15:18 WIB

Bupati Bogor Rudy Susmanto Lantik CPNS PPPK Formasi Tahun 2024

Kamis, 17 April 2025 - 10:12 WIB

DKUPP Sumenep Lakukan Penataan Kota dan Penertiban PKL di Area Zona Merah

Berita Terbaru

KUNJUNGAN WAMENDES : Pj Bupati Bekasi Dedy Supriyadi mendampingi kunjungan Wakil Menteri Desa dan Pembangunan Daerah Tertinggal (Wamendes PDT) Ahmad Riza Patria ke Eco Wisata Desa Pasirsari Kecamatan Cikarang Selatan, pada Selasa (12/12/2024).

Berita

Pemkab Dukung Swasembada Pangan dan Wisata Lokal

Rabu, 13 Nov 2024 - 13:31 WIB