Satunews.id
Bandung, – Panenku, sebuah platform digital yang berfokus pada edukasi dan pencatatan budidaya pertanian, sukses menyelenggarakan workshop bertajuk “Digital Farming: Cara Cerdas Mengatur Musim Tanam” di Kota Bandung pada Minggu (23/11).
Kegiatan ini diprakarsai oleh Tim Digital Business Innovation, yang beranggotakan Mochamad Iqbal Mutaqin, Mohamad Yunus, dan Muhamad Naufal Divadha, dan dihadiri oleh puluhan peserta dari kalangan mahasiswa.
Mengatasi Tantangan Pertanian Modern
Workshop ini memperkenalkan konsep Digital Farming, sebuah pendekatan revolusioner yang memanfaatkan teknologi untuk mengatasi berbagai tantangan pertanian saat ini, seperti:
1.Musim yang sulit diprediksi.
2.Keputusan budidaya yang masih mengandalkan intuisi.
3.Minimnya akses informasi pertanian modern.
Pendekatan ini dirancang untuk membantu petani dan pemula dalam mengatur jadwal tanam, memprediksi musim, mencatat pertumbuhan tanaman, serta melakukan perawatan secara lebih terukur dan efisien.
Peserta workshop mendapatkan pemahaman mendalam mengenai empat fitur utama yang ditawarkan oleh platform Panenku: Kalender Tanam dan Panen Digital,
Pengingat Jadwal Perawatan, Artikel Edukasi Pertanian dan Perikanan, Konsultasi Tanaman & Ikan melalui WhatsApp
Ketua Tim Workshop, Mochamad Iqbal Mutaqin, menegaskan bahwa teknologi ini hadir untuk memperkuat petani, bukan menggantikan peran mereka.
“Teknologi ini justru untuk memperkuat kemampuan petani dalam mengambil keputusan yang lebih tepat dan efisien. Dengan Digital Farming, petani dan pemula kini bisa merencanakan penanaman sampai pemanenan dengan lebih pasti,” ujar Mochamad Iqbal Mutaqin.
Ia menambahkan, workshop ini merupakan langkah awal Panenku untuk memperkenalkan cara bertani baru yang modern, mudah, dan tetap ramah bagi pemula.
“Melalui kegiatan ini, Panenku berharap semakin banyak generasi muda di Jawa Barat yang tertarik mengadopsi teknologi dalam dunia pertanian, sehingga produktivitas dan keberlanjutan sektor pertanian dapat terus ditingkatkan,” ujarnya
(Asp)




























