Pemdes Sukadaya Salurkan Bansos Kepada 701 KPM Berupa Beras dari Kemensos 

- Redaksi

Selasa, 5 Agustus 2025 - 09:18 WIB

5010 views
facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Sebanyak 701 Keluarga Penerima Manfaat (KPM) di Desa Sukadaya, menerima bantuan sosial berupa beras dari Kementerian Sosial Republik Indonesia (Kemensos RI). Bantuan tersebut disalurkan melalui Perum Bulog dengan total volume mencapai 14 ton 40 kilogram, sebagai alokasi untuk bulan Juni dan Juli 2025.

Sebanyak 701 Keluarga Penerima Manfaat (KPM) di Desa Sukadaya, menerima bantuan sosial berupa beras dari Kementerian Sosial Republik Indonesia (Kemensos RI). Bantuan tersebut disalurkan melalui Perum Bulog dengan total volume mencapai 14 ton 40 kilogram, sebagai alokasi untuk bulan Juni dan Juli 2025.


KABUPATEN BEKASI,- Sebanyak 701 Keluarga Penerima Manfaat (KPM) di Desa Sukadaya, menerima bantuan sosial berupa beras dari Kementerian Sosial Republik Indonesia (Kemensos RI). Bantuan tersebut disalurkan melalui Perum Bulog dengan total volume mencapai 14 ton 40 kilogram, sebagai alokasi untuk bulan Juni dan Juli 2025.

Masing-masing KPM menerima dua karung beras seberat 10 kilogram, sehingga total 20 kilogram per keluarga. Proses distribusi dilakukan secara tertib dan terpantau langsung di lapangan.

Kepala Desa Sukadaya Sartija, menyampaikan apresiasi atas bantuan yang diterima warganya. Ia turut hadir memantau langsung jalannya penyaluran bantuan tersebut.

ADVERTISEMENT

banner 300x250

SCROLL TO RESUME CONTENT

“Kami sangat berterima kasih kepada Kemensos RI dan semua pihak yang terlibat, termasuk Bulog, PSM, serta unsur pengawasan lainnya. Bantuan ini sangat berarti bagi masyarakat kami, apalagi di tengah naiknya harga kebutuhan pokok. Harapannya, program ini bisa terus berlanjut dan menjangkau lebih banyak warga,” ujar Sartija, pada Senin (04/08/2025).

Sartija juga menegaskan komitmen pemerintah desa dalam menjaga ketepatan sasaran bantuan tersebut.

“Kami memastikan bahwa distribusi berjalan sesuai data yang ada. Warga yang berhak benar-benar mendapatkan haknya dengan sistem yang rapi dan tertib,” tambahnya.

Pelaksanaan teknis penyaluran dilakukan oleh Pendamping Sosial Masyarakat (PSM) Desa Sukadaya, dengan pengawasan dari PSM Kabupaten Bekasi serta Tenaga Kesejahteraan Sosial Kecamatan (TKSK) Sukawangi.

Ketua PSM Desa Sukadaya Santi Septiani mengungkapkan, pihaknya telah melakukan proses verifikasi identitas langsung di lokasi untuk memastikan ketepatan data.

“Kami mencocokkan data penerima dengan identitas aslinya di lapangan. Alhamdulillah, proses berjalan lancar tanpa hambatan dan semua KPM menerima bantuan sesuai jadwal,” jelas Santi.

Penyaluran bantuan ini mendapat sambutan positif dari warga. Mereka mengaku sangat terbantu, terutama dalam menghadapi tekanan ekonomi akibat harga bahan pokok yang terus meningkat. Warga juga mengapresiasi kedisiplinan dan kerja sama seluruh pihak yang memastikan proses berjalan dengan lancar.

(Dede Bustomi)

Berita Terkait

Erwin Mengajak Jemaah Untuk Terus Mendoakan Rakyat Palestina
Gelar Baksos di Lapas Cikarang, 2500 Paket Sembako Disalurkan untuk Warga Cipayung dan Pasir Tanjung
Meriahkan Peringatan Hari Jadi Kabupaten Bekasi ke-75, Dinsos Gelar Sunat Massal
Kemensos Evaluasi Rekening Penerima Manfaat Bansos yang Terlibat Judol
*Emak-Emak Milenial Kompak: Silaturahmi dan Membangun Persahabatan*
Tindaklanjuti Arahan Bupati Bogor, Jaro Ade Tinjau Pembangunan Jembatan Sementara Di Dramaga
Layanan Publik dan Wayang Golek: Menghibur dan Memberikan Manfaat
Ramadhan Berkah, IKM Tasikmalaya Gelar Santunan Anak Yatim dan Takjil untuk Warga

Berita Terkait

Jumat, 28 November 2025 - 11:03 WIB

Kegiatan Peduli Akan Sampah, JSI Gandeng DLH dan PKDI Sumenep Ciptakan Lingkungan Bersih

Jumat, 28 November 2025 - 10:27 WIB

Aksi Nyata JSI Bersama DLH dan PKDI Sumenep Ciptakan Lingkungan Bersih Dari Sampah

Jumat, 28 November 2025 - 06:00 WIB

Hampir Saja Gelisah

Jumat, 28 November 2025 - 00:20 WIB

Bantu Tingkatkan UMKM, JSI Bakal Gelar Panggung Kreasi Event Sosial Lewat Zonata Musik

Kamis, 27 November 2025 - 21:09 WIB

Sebagai Wadah Baru, JSI Sumenep Tanamkan Nilai-Nilai Kemanusiaan Yang Berkarakter

Kamis, 27 November 2025 - 08:55 WIB

Bea Cukai dan Satpol PP Sumenep Bakar Rokok Ilegal, Penegakan dan Pemusnahan Hanya Lelucon

Rabu, 26 November 2025 - 19:56 WIB

Selalu Peduli Lingkungan, JSI Kembali Menunjukkan Kiprah Sosial Lewat SAKU Berkah

Rabu, 26 November 2025 - 13:20 WIB

Polisi Sapa Masyarakat Samsat Cibinong Bogor: Pelayanan STNK Semakin Humanis, Registrasi Online Permudah Pengurusan Dokumen Kendaraan

Berita Terbaru

Artikel

Hampir Saja Gelisah

Jumat, 28 Nov 2025 - 06:00 WIB