Meriahkan Peringatan Hari Jadi Kabupaten Bekasi ke-75, Dinsos Gelar Sunat Massal

- Redaksi

Minggu, 3 Agustus 2025 - 00:58 WIB

5031 views
facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Dalam rangka memeriahkan Hari Ulang Tahun Kabupaten Bekasi ke-75 dan Hari Kemerdekaan Republik Indonesia ke-80, Dinas Sosial Kabupaten Bekasi menggelar kegiatan sunat massal sebagai bagian dari rangkaian kegiatan sosial menyambut hari bersejarah tersebut.

Dalam rangka memeriahkan Hari Ulang Tahun Kabupaten Bekasi ke-75 dan Hari Kemerdekaan Republik Indonesia ke-80, Dinas Sosial Kabupaten Bekasi menggelar kegiatan sunat massal sebagai bagian dari rangkaian kegiatan sosial menyambut hari bersejarah tersebut.


KABUPATEN BEKASI,- Dalam rangka memeriahkan Hari Ulang Tahun Kabupaten Bekasi ke-75 dan Hari Kemerdekaan Republik Indonesia ke-80, Dinas Sosial Kabupaten Bekasi menggelar kegiatan sunat massal sebagai bagian dari rangkaian kegiatan sosial menyambut hari bersejarah tersebut.

Kegiatan ini diikuti puluhan anak dari keluarga kurang mampu yang tersebar di sejumlah wilayah di Kabupaten Bekasi. Tidak hanya mendapat layanan khitan gratis, peserta juga menerima bingkisan dan pendampingan pasca tindakan dari tim medis.

Kepala Dinas Sosial Kabupaten Bekasi Hasan Basri, menyampaikan sunat massal ini merupakan wujud nyata kepedulian pemerintah daerah dalam memberikan layanan sosial yang langsung menyentuh masyarakat.

ADVERTISEMENT

banner 300x250

SCROLL TO RESUME CONTENT

“Kegiatan ini merupakan bentuk komitmen kami untuk hadir di tengah masyarakat, sekaligus menyemarakkan momen Hari Jadi Kabupaten Bekasi dan Kemerdekaan RI dengan aksi nyata dan bermanfaat,” ujarnya saat di temui di Kantor pada Jumat (1/8/2025).

Rangkaian kegiatan sosial ini mendapat sambutan antusias dari masyarakat, sebagai simbol kolaborasi antara pemerintah dan warga dalam membangun semangat gotong royong serta kepedulian sosial di Kabupaten Bekasi.

Lebih lanjut dirinya mengatakan, pelaksanaan kegiatan ini merupakan bagian dari bentuk kepedulian pemerintah daerah terhadap masyarakat sekaligus rangkaian kegiatan sosial menyambut hari besar nasional dan daerah.

“Tapi sesuai surat kita, pendaftaran peserta sunat massal ini dilakukan melalui masing-masing kecamatan, karena suratnya sudah kita kirim ke semua kecamatan. Kuotanya tiga orang per kecamatan,” jelas Hasan Basri

Ia menambahkan bahwa koordinasi dengan seluruh kecamatan telah dilakukan guna memastikan kelancaran proses pendaftaran dan pelaksanaan kegiatan. Para peserta yang terdaftar akan mendapatkan layanan sunat gratis, perlengkapan, serta bingkisan dari Dinas Sosial Kabupaten Bekasi.

Dirinya berharap kegiatan ini tidak hanya memberikan manfaat langsung bagi masyarakat, tetapi juga memperkuat semangat gotong royong dan kebersamaan antara pemerintah daerah dan warga dalam menyambut momen penting HUT ke-75 Kabupaten Bekasi dan HUT ke-80 RI.

(Dede Bustomi)

Berita Terkait

Pemdes Hambalang Salurkan BLT-DD Triwulan Tahap Ke- IV Tahun Anggaran 2025 kepada 43 KPM
Erwin Mengajak Jemaah Untuk Terus Mendoakan Rakyat Palestina
Gelar Baksos di Lapas Cikarang, 2500 Paket Sembako Disalurkan untuk Warga Cipayung dan Pasir Tanjung
Pemdes Sukadaya Salurkan Bansos Kepada 701 KPM Berupa Beras dari Kemensos 
Kemensos Evaluasi Rekening Penerima Manfaat Bansos yang Terlibat Judol
*Emak-Emak Milenial Kompak: Silaturahmi dan Membangun Persahabatan*
Tindaklanjuti Arahan Bupati Bogor, Jaro Ade Tinjau Pembangunan Jembatan Sementara Di Dramaga
Layanan Publik dan Wayang Golek: Menghibur dan Memberikan Manfaat

Berita Terkait

Jumat, 30 Januari 2026 - 20:21 WIB

Wabup Bogor H. Jaro Ade Lakukan Jum’at Keliling, Teguhkan Syukur dan Persatuan di Cileungsi

Jumat, 30 Januari 2026 - 07:04 WIB

Hidup Ini Susah

Kamis, 29 Januari 2026 - 21:10 WIB

Desa Gunung Putri Naik Kelas: Data Presisi Jadi Senjata Baru Pembangunan Bogor

Kamis, 29 Januari 2026 - 15:15 WIB

Pemerintah Kota Cimahi Raih UHC Awards 2026 Kategori Pratama

Kamis, 29 Januari 2026 - 12:02 WIB

Amanah Anggaran dan Air Mata Pemimpin: Musdes LPJ Cikahuripan Sarat Nilai Ibadah

Rabu, 28 Januari 2026 - 22:39 WIB

Musrenbang Citeureup 2026: Bedah Masalah Kesehatan, Pendidikan, Kemiskinan, dan Pengangguran

Rabu, 28 Januari 2026 - 15:26 WIB

Menag Ingatkan Batas Akhir Produk Farmasi Wajib Sertifikasi Halal 17 Oktober 2026

Rabu, 28 Januari 2026 - 12:28 WIB

Korban di Janjikan Kerjasama Agen Pangkalan Elpiji Tempuh Jalur Hukum

Berita Terbaru

Artikel

Hidup Ini Susah

Jumat, 30 Jan 2026 - 07:04 WIB

Artikel

Pemerintah Kota Cimahi Raih UHC Awards 2026 Kategori Pratama

Kamis, 29 Jan 2026 - 15:15 WIB