Garut // Persatuan Perangkat Desa Indonesia (PPDI) Kecamatan Bayongbong, Kabupaten Garut, Jawa Barat, baru saja melakukan penyerahan tunjangan bagi perangkat desa yang sudah purna tugas. Kegiatan ini merupakan program dan inisiatif PPDI untuk menunjukkan rasa kebersamaan dan kepedulian terhadap sesama perangkat desa.
Dua orang mantan perangkat desa, Gumbira dari Desa Pamalayan dan Dadi Sadli dari Desa Mekarsari, menerima tunjangan tersebut secara langsung di rumah mereka masing-masing. Penyerahan tunjangan ini didampingi oleh kepala desa masing-masing.
Ketua PPDI Kecamatan Bayongbong, Risman Kadafi, menyampaikan harapannya agar kegiatan ini dapat diikuti oleh PPDI di kecamatan lain dan bahkan di tingkat kabupaten. Ia juga berharap agar tunjangan purna tugas ini dapat bermanfaat bagi penerima dan menjadi inspirasi bagi perangkat desa yang masih aktif.
(B Nas)