Lintas Etnis, Persatuan Tionghoa Tasikmalaya Dukung Pembangunan Masjid Minang

- Redaksi

Jumat, 3 Oktober 2025 - 16:06 WIB

5033 views
facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

SATUNEWS.ID – TASIKMALAYA – Persatuan Tionghoa Tasikmalaya (PTT) menunjukkan kepedulian lintas etnis dengan mendukung pembangunan Masjid Ikatan Keluarga Minang Tasikmalaya (IKMT). Dukungan ini disalurkan melalui wadah Forum Pembauran Kebangsaan (FPK) Kota Tasikmalaya sebagai wujud kebersamaan dan toleransi antarwarga.

Bantuan dari PTT difokuskan untuk pembangunan pondasi batas tanah dan pembuatan tanggul penahan tanah di lokasi Masjid IKMT yang terletak di Kampung Madewangi, Kelurahan Setiamulya, Kecamatan Tamansari, Kota Tasikmalaya.

Ketua IKMT, Syahrial Koto, menyampaikan apresiasi setinggi-tingginya kepada PTT dan FPK Kota Tasikmalaya. Menurutnya, kontribusi tersebut bukan hanya soal pembangunan fisik, melainkan juga memperkuat semangat persaudaraan di tengah keberagaman masyarakat.

ADVERTISEMENT

banner 300x250

SCROLL TO RESUME CONTENT

“Kami sangat menghargai kepedulian saudara-saudara dari Persatuan Tionghoa Tasikmalaya. Partisipasi ini membuktikan bahwa toleransi bisa diwujudkan dalam bentuk nyata,” ujar Syahrial. Jumat 3/10/2025.

Ia juga menegaskan, kepedulian PTT dapat menjadi contoh baik bagi komunitas lain yang tergabung dalam FPK. Dengan semangat gotong royong, masyarakat dapat saling membantu tanpa memandang latar belakang etnis atau agama.

“Kita hendaknya bisa saling menolong untuk kepentingan bersama, selama tidak bertentangan dengan norma dan hukum. Dengan begitu, semangat pembauran benar-benar terwujud dalam kehidupan sehari-hari,” tambahnya.

Partisipasi PTT ini sekaligus menunjukkan bahwa keberagaman di Kota Tasikmalaya adalah kekuatan untuk menjaga persatuan. Masjid IKMT pun diharapkan menjadi salah satu simbol kebersamaan antarwarga lintas etnis.

Langkah yang ditempuh PTT melalui FPK diharapkan mampu memotivasi komunitas lain agar terlibat aktif dalam kegiatan sosial maupun keagamaan. Dengan cara itu, toleransi dan kebersamaan semakin tumbuh kuat di tengah masyarakat Kota Tasikmalaya. (Rizal)

Berita Terkait

Kerja Bakti Rutin Cangkuang Wetan: Kades Asep Pastikan Saluran Selokan Lancar, Bantu Pengairan Petani
Galian C Ilegal dan Mediator Tanah Bebas Beroperasi di Wilayah Polsek Jonggol, Kabupaten Bogor: Apakah Hukum Ditegakkan?
Cireundeu Festival 2025: Mewarisi Tradisi, Merawat Generasi
Dugaan Pelanggaran Teknis Menguat, Irigasi Baru Selesai Sudah Jebol
Klinik di Karangbahagia, Bekasi, Beroperasi Tanpa Izin, Keselamatan Pasien Dipertanyakan
KRL Nanas BerHIAS RW 12 Desa Kranggan Siap Jadi Jawara
Obat Keras Di Jual Terang – terangan DPRD Kota Bekasi: Ini Sudah Darurat Sosial!
ARM Desak KPK Usut Dugaan Korupsi di Kepri Usai OTT Gubernur Riau

Berita Terkait

Jumat, 28 November 2025 - 11:03 WIB

Kegiatan Peduli Akan Sampah, JSI Gandeng DLH dan PKDI Sumenep Ciptakan Lingkungan Bersih

Jumat, 28 November 2025 - 10:27 WIB

Aksi Nyata JSI Bersama DLH dan PKDI Sumenep Ciptakan Lingkungan Bersih Dari Sampah

Jumat, 28 November 2025 - 06:00 WIB

Hampir Saja Gelisah

Jumat, 28 November 2025 - 00:20 WIB

Bantu Tingkatkan UMKM, JSI Bakal Gelar Panggung Kreasi Event Sosial Lewat Zonata Musik

Kamis, 27 November 2025 - 21:09 WIB

Sebagai Wadah Baru, JSI Sumenep Tanamkan Nilai-Nilai Kemanusiaan Yang Berkarakter

Kamis, 27 November 2025 - 08:55 WIB

Bea Cukai dan Satpol PP Sumenep Bakar Rokok Ilegal, Penegakan dan Pemusnahan Hanya Lelucon

Rabu, 26 November 2025 - 19:56 WIB

Selalu Peduli Lingkungan, JSI Kembali Menunjukkan Kiprah Sosial Lewat SAKU Berkah

Rabu, 26 November 2025 - 13:20 WIB

Polisi Sapa Masyarakat Samsat Cibinong Bogor: Pelayanan STNK Semakin Humanis, Registrasi Online Permudah Pengurusan Dokumen Kendaraan

Berita Terbaru

Artikel

Hampir Saja Gelisah

Jumat, 28 Nov 2025 - 06:00 WIB