Ramadhan Berkah, IKM Tasikmalaya Gelar Santunan Anak Yatim dan Takjil untuk Warga

- Redaksi

Sabtu, 22 Maret 2025 - 05:05 WIB

5050 views
facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

SATUNEWS.ID – KOTA TASIKMALAYA, || Pada hari Jumat, 21 Maret 2025, Ikatan Keluarga Minang Tasikmalaya (IKMT) menggelar acara sosial berupa “Pembagian Takjil Gratis, Santunan Anak Yatim, dan Buka Puasa Bersama” yang berlangsung di Tanah Masjid IKMT, yang beralamat di Kp. Madewangi, Kelurahan Setiamulya, Kecamatan Tamansari, Kota Tasikmalaya. Acara tersebut dihadiri oleh jajaran pengurus dari anggota IKM Tasikmalaya dan masyarakat setempat.

Kegiatan dimulai dengan pembagian takjil sebanyak 250 paket kepada masyarakat yang melintas di depan Tanah Masjid IKMT. Takjil yang dibagikan menjadi salah satu bentuk kepedulian IKMT Tasikmalaya kepada warga yang sedang menjalankan ibadah puasa dan membutuhkan hidangan berbuka.

Ramadhan Berkah, IKM Tasikmalaya Gelar Santunan Anak Yatim dan Takjil untuk Warga

ADVERTISEMENT

banner 300x250

SCROLL TO RESUME CONTENT

Selain itu, dalam acara ini juga dilakukan penyaluran santunan untuk anak-anak yatim piatu warga Minang Tasikmalaya. Sebanyak Rp. 11.250.000 disumbangkan oleh warga Minang Tasikmalaya melalui sedekah yang terkumpul. Bantuan tersebut diharapkan dapat meringankan beban anak-anak yatim di bulan Ramadhan yang penuh berkah ini.

Setelah acara pembagian takjil dan santunan selesai, kegiatan dilanjutkan dengan tausiah singkat yang disampaikan oleh seorang penceramah. Tausiah tersebut memberikan penguatan spiritual kepada seluruh peserta agar dapat terus meningkatkan amal ibadah di bulan suci Ramadhan.

Ramadhan Berkah, IKM Tasikmalaya Gelar Santunan Anak Yatim dan Takjil untuk Warga

Acara ditutup dengan berbuka puasa bersama, diikuti dengan shalat Maghrib berjamaah. Seusai shalat, kegiatan dilanjutkan dengan ramah tamah yang semakin mempererat hubungan antar warga Minang Tasikmalaya serta anggota IKMT. Kegiatan ini menjadi ajang silaturahmi yang penuh keakraban dan kebersamaan.

Pengurus IKMT Tasikmalaya juga mengucapkan terimakasih yang sebesar-besarnya kepada seluruh warga Minang Tasikmalaya yang telah berpartisipasi dalam menyukseskan acara ini. Semoga segala amal ibadah yang dilakukan selama acara tersebut diterima dan menjadi berkah bagi kita semua. Aamiin.

(Rzl))

 

Berita Terkait

Jaga Kondusivitas Tahun Baru, Ketua FPK Dampingi Wali Kota Tasikmalaya
Pemdes Hambalang Salurkan BLT-DD Triwulan Tahap Ke- IV Tahun Anggaran 2025 kepada 43 KPM
Tasikmalaya Tegaskan Diri sebagai Kota Religius dan Toleran lewat Forum Pembaruan Kebangsaan
GIBAS Bongkar Dugaan Sekolah Ilegal: “Bangunannya Mirip Kandang Domba!”
Dugaan Pelanggaran Teknis Menguat, Irigasi Baru Selesai Sudah Jebol
BPBH-GIBAS Kota Tasikmalaya Resmi Dikukuhkan, Perkuat Layanan Bantuan Hukum
Prajurit Muda TNI AD Sabet Juara 2 Lomba Lari 10K di Tasikmalaya
Pembangunan Masjid IKM Tasikmalaya Dapat Dukungan Moril dari Komandan Subdenpom III/2-2 Tasikmalaya

Berita Terkait

Jumat, 30 Januari 2026 - 20:21 WIB

Wabup Bogor H. Jaro Ade Lakukan Jum’at Keliling, Teguhkan Syukur dan Persatuan di Cileungsi

Jumat, 30 Januari 2026 - 07:04 WIB

Hidup Ini Susah

Kamis, 29 Januari 2026 - 21:10 WIB

Desa Gunung Putri Naik Kelas: Data Presisi Jadi Senjata Baru Pembangunan Bogor

Kamis, 29 Januari 2026 - 15:15 WIB

Pemerintah Kota Cimahi Raih UHC Awards 2026 Kategori Pratama

Kamis, 29 Januari 2026 - 12:02 WIB

Amanah Anggaran dan Air Mata Pemimpin: Musdes LPJ Cikahuripan Sarat Nilai Ibadah

Rabu, 28 Januari 2026 - 22:39 WIB

Musrenbang Citeureup 2026: Bedah Masalah Kesehatan, Pendidikan, Kemiskinan, dan Pengangguran

Rabu, 28 Januari 2026 - 15:26 WIB

Menag Ingatkan Batas Akhir Produk Farmasi Wajib Sertifikasi Halal 17 Oktober 2026

Rabu, 28 Januari 2026 - 12:28 WIB

Korban di Janjikan Kerjasama Agen Pangkalan Elpiji Tempuh Jalur Hukum

Berita Terbaru

Artikel

Hidup Ini Susah

Jumat, 30 Jan 2026 - 07:04 WIB

Artikel

Pemerintah Kota Cimahi Raih UHC Awards 2026 Kategori Pratama

Kamis, 29 Jan 2026 - 15:15 WIB