Kepedulian Terhadap Zakat: Bupati Bandung Raih Penghargaan BAZNAS Jabar Award 2024

- Redaksi

Kamis, 11 Juli 2024 - 10:02 WIB

506 views
facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Satunews.id — Bupati Bandung Dadang Supriatna diwakili Asisten Pemerintahan dan Kesra Kabupaten Bandung, Ruli Hadiana mendapatkan anugerah BAZNAS Jabar Award 2024 sebagai kepala daerah yang peduli dengan pemberdayaan zakat, infak, dan sedekah serta kemajuan BAZNAS daerah. Penghargaan tersebut diberikan oleh BAZNAS Jawa Barat di Hotel Grand Sunshine, Soreang pada Selasa (09/07/2024).

Aspemkesra Kabupaten Bandung, Ruli Hadiana menyebutkan Bupati Bandung telah memberikan dukungan yang signifikan bagi kemajuan pengelolaan zakat dan infak di Kabupaten Bandung.

“Dengan diterbitkannya Surat Edaran Bupati No. 1 Tahun 2024 kepada para pengusaha dan Instruksi Bupati No. 2 Tahun 2024 pada ASN dan non-ASN di lingkungan Pemkab Bandung beliau mendorong masyarakat untuk aktif menyalurkan zakat dan infaknya melalui BAZNAS Kabupaten Bandung,” jelasnya.

ADVERTISEMENT

banner 300x250

SCROLL TO RESUME CONTENT

Selain itu, Ruli menambahkan bahwa Bupati Dadang termasuk sosok yang proaktif dalam mengadvokasi agenda-agenda terkait pemberdayaan zakat, termasuk dukungan transformasi gedung BAZNAS Kabupaten Bandung sebagai pusat pengelolaan zakat nasional.

“Bupati Bandung selalu mendukung keberadaan BAZNAS Kabupaten Bandung dengan selalu konsisten hadir pada kegiatan atau bertemu dengan pimpinan-pimpinan Baznas baik dari tingkat regional maupun nasional,” tambahnya.

Anugerah yang diterima oleh bupati yang akrab disapa Kang DS ini tidaklah mengejutkan. Sebelumnya, ia juga pernah mendapatkan anugerah BAZNAS Award 2024 pada kategori yang sama dari BAZNAS RI.

Selain Bupati Bandung, ada enam pemimpin daerah lainnya yang mendapatkan anugerah yang sama pada ajang BAZNAS Jabar Award tahun ini, di antaranya Bupati Bogor, Bupati Sumedang, Bupati Ciamis, Bupati Tasikmalaya, Bupati Sukabumi, dan Wali Kota Depok.

Di samping prestasi kepala daerahnya, BAZNAS Kabupaten Bandung juga berhasil masuk sebagai salah satu nominator terbaik dalam kategori administrasi dan kesekretariatan. Hal ini mencerminkan kinerja BAZNAS dan LAZ sepanjang tahun 2023 terdokumentasi lengkap baik melalui formulir mandiri, website, dan media sosial.

_(Humas Pemkab Bandung – Diskominfo)

Berita Terkait

Bonus Produksi Panas Bumi Disalurkan, Jalan Desa Marga Mukti Digarap di 12 Titik
Realisasi Aspirasi Warga Londok: Kang DS Jadi Bupati Pertama yang Menginjakkan Kaki dan Menargetkan Jalan Mulus
Prajurit Muda TNI AD Sabet Juara 2 Lomba Lari 10K di Tasikmalaya
Bupati Dadang Supriatna di ITMW 2025: Kabupaten Bandung Raih Penghargaan Indonesia People-Centric Regency
Uben Yunara Diamankan Pihak Kepolisian, Begini Kata Kuasa Hukum Pelapor
Camat Nia, Proses Pemberhentian Kades Tidak Bisa Dilakukan Secara Spontan
Waka DPR RI Cucun Syamsurijal: Kehadiran Negara Penting dalam Kembangkan Seni Qasidah
Tak Ada Ampun! Reklame Tak Berizin di Bandung Disegel Satgas Kepatuhan Pajak

Berita Terkait

Jumat, 3 Oktober 2025 - 11:49 WIB

Polsek Sukatani Sigap Tanggapi Laporan Warga Pelapor Ucapkan Terimakasih

Kamis, 2 Oktober 2025 - 18:42 WIB

Kelompok Tani ‘Api Sako’ Bersyukur Atas Opname Irigasi, Harapkan Bantuan Oplah Berlanjut di 2026

Kamis, 2 Oktober 2025 - 14:34 WIB

Saling Klaim Lahan seluas 2.6 Hektare Dua Belah Pihak Pasang Plang

Selasa, 30 September 2025 - 14:25 WIB

Angka Stunting di Pangalengan Turun Tajam, Kadisdalduk Sebut Jadi Pilot Project Kabupaten Bandung

Kamis, 18 September 2025 - 19:01 WIB

CihoGroup Ikut Meriahkan Job Fair Sumedang 2025, Buka Peluang Kerja Bagi Generasi Muda

Rabu, 17 September 2025 - 22:49 WIB

Obat Terlarang Mengancam Generasi Muda: Penjualan Tramadol dan Eximer di Bandung Mengkhawatirkan

Rabu, 17 September 2025 - 15:51 WIB

*HIPMI Culinary Indonesia Raih Global Partnership Award di SIAL Shenzhen 2025*

Rabu, 17 September 2025 - 14:56 WIB

Hendra Ciho dan Yayasan Hanjuang Putra Kembali Salurkan Bantuan Sembako untuk Warga Kurang Mampu

Berita Terbaru

KUNJUNGAN WAMENDES : Pj Bupati Bekasi Dedy Supriyadi mendampingi kunjungan Wakil Menteri Desa dan Pembangunan Daerah Tertinggal (Wamendes PDT) Ahmad Riza Patria ke Eco Wisata Desa Pasirsari Kecamatan Cikarang Selatan, pada Selasa (12/12/2024).

Berita

Pemkab Dukung Swasembada Pangan dan Wisata Lokal

Rabu, 13 Nov 2024 - 13:31 WIB