Pj. Bupati Sumedang : KKJ dan PKJB Dorong UMKM Naik Kelas

- Redaksi

Jumat, 28 Juni 2024 - 16:37 WIB

5016 views
facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Satunews.id Sumedang, Sebanyak 10 pelaku UMKM fesyen dan kriya Binaan Dewan Kerajinan Nasional Nasional Daerah (Dekranasda) Kabupaten Sumedang unjuk gigi dalam acara Karya Kreatif Jawa Barat (KKJ) dan Pekan Kreatif Jawa Barat (PKJB) 2024 di Trans Studio Mall Kota Bandung, Jumat,
(28/6/2024).

Kesepuluh UMKM tersebut adalah Rahayu Batik, Nafira Batik, Kurisu Art, Biang Batik, Melciana art (wayang), Sindang Reret (kelom dan patung kayu), Jusnita (kerajianan anyaman bambu), Yuda Huda (kerajinan kayu), Abah Dayat (tas kapek ) dan Ujang Amor (boneka).

ADVERTISEMENT

banner 300x250

SCROLL TO RESUME CONTENT

Pj. Bupati Sumedang, Yudia Ramli yang hadir langsung pada acara tersebut mengatakan, KKJ dan PKJB 2024 diharapkan bisa mendorong UMKM agar berdaya dan berhasil guna serta bisa meningkatkan pertumbuhan ekonomi.

“Apabila kita dorong maka mereka bisa naik kelas dari ultra, mikro, kecil dan naik menjadi menengah. Dengan kegiatan yang dilaksanakan selama tiga hari dari Jumat sampai Minggu (28-30 Juni 2024), mudah-mudahan dapat memberikan
resonansi terhadap geliat UMKM di Sumedang,” ujarnya.

Dikatakan Pj. Bupati, Pemda Sumedang sangat mendukung atas terselenggarannya kegiatan tersebut yang menurutnya sejalan dengan upaya yang dilakukan oleh Pemda Sumedang yakni agar UMKM bisa naik kelas.

“Kami sangat mendukung
kegiatan-kegiatan terkait dengan peningkatan kapasitas pemasaran UMKM seperti KKJB dan PKJB ini. Upaya yang kita lakukan dari segi kebijakan, digitalisi, maupun pelatihan. Tiada lain semata-mata untuk meningkatkan UMKM agar naik kelas,” pungkasnya.

Sementara itu, Kabid Perdagangan pada Diskoperindag Sumedang Somali menyebutkan, UMKM yang mewakili Sumedang dipilih berdasarkan hasil kurasi.

“Proses kurasi dilihat dari proses produksi dan bahan baku yang dipakai,” tuturnya.

Ia juga menyebutkan bahwa saat ini produk UMKM Kabupaten Sumedang yang begitu digemari ialah fesyen, baik itu batik Kasumedangan dan asesoris lainnya.

“Proses pengumpulan produk UMKM Sumedang banyak digemari dan laku di pasaran serta sesuai dengan tema event kali ini. Best sellernya produk totopong, batik, pernak-pernik hiasan dan Kelom Geulis,” ujarnya. [ DS ]••

Berita Terkait

Desa Gunung Putri Naik Kelas: Data Presisi Jadi Senjata Baru Pembangunan Bogor
Pemerintah Kota Cimahi Raih UHC Awards 2026 Kategori Pratama
Perang Melawan TBC Dimulai dari Desa: GunungSari Tegas Nyatakan Desa Siaga TBC
Amanah Anggaran dan Air Mata Pemimpin: Musdes LPJ Cikahuripan Sarat Nilai Ibadah
Musrenbang Citeureup 2026: Bedah Masalah Kesehatan, Pendidikan, Kemiskinan, dan Pengangguran
Menag Ingatkan Batas Akhir Produk Farmasi Wajib Sertifikasi Halal 17 Oktober 2026
Korban di Janjikan Kerjasama Agen Pangkalan Elpiji Tempuh Jalur Hukum
Om Zein Minta OPD Segera Laksanakan Kegiatan Pembangunan Infrastruktur di Awal Tahun

Berita Terkait

Jumat, 30 Januari 2026 - 16:16 WIB

Kepala UPT Sapras Bale Endah, Estapet Lakukan Monitoring dan Perbaikan Drainase

Kamis, 29 Januari 2026 - 13:35 WIB

Cuaca Ekstrem, Bupati Bandung Minta Warga Waspada Banjir hingga Angin Kencang

Rabu, 28 Januari 2026 - 16:12 WIB

Kang DS : Pak Presiden Hidupkan Kembali Gagasan Soemitro Lewat Koperasi Merah Putih

Selasa, 27 Januari 2026 - 19:32 WIB

POR DPRD Terselenggara Tanpa Suntikan APBD Kabupaten Bandung

Selasa, 27 Januari 2026 - 16:56 WIB

BBWS Apresiasi Peran Penting Pentahelix dalam Penanggulangan Banjir Dayeuhkolot

Selasa, 27 Januari 2026 - 12:52 WIB

Bupati Kang DS, Berikan Piagam dan Reward Terhadap WP Yang Tepat Waktu dan Tepat Jumlah

Selasa, 27 Januari 2026 - 11:19 WIB

Erwan Kusumah Hermawan, Selain Penghargaan ada Reward Buat Kontributor WP

Senin, 26 Januari 2026 - 19:10 WIB

Hadapi Pengurangan TKD Hampir Rp 1 Triliun, Bupati Bandung : Coret Belanja yang Tidak Penting!

Berita Terbaru

Artikel

Hidup Ini Susah

Jumat, 30 Jan 2026 - 07:04 WIB

Artikel

Pemerintah Kota Cimahi Raih UHC Awards 2026 Kategori Pratama

Kamis, 29 Jan 2026 - 15:15 WIB