Kapolres Cirebon Kota Menerima Kunjungan DPM BEM Universitas Gunung Jati

- Redaksi

Selasa, 28 Mei 2024 - 12:50 WIB

508 views
facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Kapolres Cirebon Kota AKBP Muhammad Rano Hadiyanto, Menerima Kunjungan DPM BEM Universitas Gunung Jati, Selasa (28/5-2024). (Foto. Ist)

Kapolres Cirebon Kota AKBP Muhammad Rano Hadiyanto, Menerima Kunjungan DPM BEM Universitas Gunung Jati, Selasa (28/5-2024). (Foto. Ist)

SATUNEWS.ID, CIREBON – Kapolres Cirebon Kota AKBP Muhammad Rano Hadiyanto menyambut kunjungan silaturahmi dari Dewan Perwakilan Mahasiswa (DPM) Badan Eksekutif Mahasiswa (BEM) Universitas Gunung Jati (UGJ) di Aula Catur Prasetya pada Selasa, 28 Mei 2024.

Dalam acara tersebut, hadir pula sejumlah pejabat Polres Cirebon Kota, di antaranya Kasat Lantas AKP Ngadiman, S.Kom., Kasat Binmas AKP Sudarsono, KBO Sat Intelkam Iptu M. Aris Hermanto, dan Kanit Tipikor Sat Reskrim IPTU Wahyu Hidayat.

Dari pihak BEM UGJ, turut hadir Ketua DPM BEM UGJ, Andito, Sekretaris DPM BEM UGJ, Meli, Menkopolhukam BEM UGJ, Sanusi, serta Sumber Daya Mahasiswa (SDM) BEM UGJ, Fajar dan Dzikri.

ADVERTISEMENT

banner 300x250

SCROLL TO RESUME CONTENT

Kapolres Cirebon Kota AKBP Muhammad Rano Hadiyanto menjelaskan bahwa kunjungan ini merupakan wujud sinergitas antara mahasiswa, yang berperan sebagai generasi penerus bangsa, khususnya di Kota Cirebon, dengan Polres Cirebon Kota sebagai penegak hukum.

“Pertemuan ini bertujuan untuk melakukan koordinasi dan diskusi terkait program-program yang akan dan sedang dilaksanakan. Kedua pihak ini saling berkontribusi dalam melaksanakan kegiatan positif bersama masyarakat dan menjaga keamanan serta ketertiban masyarakat (Harkamtibmas) di wilayah Kota Cirebon,” katanya.

Kapolres memaparkan beberapa program kerjasama yang sedang berlangsung, termasuk turnamen futsal, basket, dan perlombaan lainnya dalam rangka HUT Bhayangkara ke-78 tahun 2024 di tingkat Kota Cirebon.

“Selain itu, program yang akan segera dilaksanakan adalah ‘Jum’at Curhat’, yang akan diadakan bersama BEM UGJ di lokasi yang direkomendasikan oleh mahasiswa UGJ berdasarkan pertimbangan mereka,” tambahnya.

Pertemuan ini diharapkan dapat memperkuat hubungan antara mahasiswa dan kepolisian, serta memberikan dampak positif bagi masyarakat Kota Cirebon.

“Dengan adanya sinergi ini, diharapkan berbagai kegiatan yang direncanakan dapat berjalan lancar dan membawa manfaat besar bagi semua pihak,” tutupnya. (**)

Berita Terkait

Wabup Bogor H. Jaro Ade Lakukan Jum’at Keliling, Teguhkan Syukur dan Persatuan di Cileungsi
Desa Gunung Putri Naik Kelas: Data Presisi Jadi Senjata Baru Pembangunan Bogor
Pemerintah Kota Cimahi Raih UHC Awards 2026 Kategori Pratama
Perang Melawan TBC Dimulai dari Desa: GunungSari Tegas Nyatakan Desa Siaga TBC
Amanah Anggaran dan Air Mata Pemimpin: Musdes LPJ Cikahuripan Sarat Nilai Ibadah
Musrenbang Citeureup 2026: Bedah Masalah Kesehatan, Pendidikan, Kemiskinan, dan Pengangguran
Menag Ingatkan Batas Akhir Produk Farmasi Wajib Sertifikasi Halal 17 Oktober 2026
Korban di Janjikan Kerjasama Agen Pangkalan Elpiji Tempuh Jalur Hukum

Berita Terkait

Jumat, 30 Januari 2026 - 20:21 WIB

Wabup Bogor H. Jaro Ade Lakukan Jum’at Keliling, Teguhkan Syukur dan Persatuan di Cileungsi

Jumat, 30 Januari 2026 - 07:04 WIB

Hidup Ini Susah

Kamis, 29 Januari 2026 - 21:10 WIB

Desa Gunung Putri Naik Kelas: Data Presisi Jadi Senjata Baru Pembangunan Bogor

Kamis, 29 Januari 2026 - 15:15 WIB

Pemerintah Kota Cimahi Raih UHC Awards 2026 Kategori Pratama

Kamis, 29 Januari 2026 - 12:02 WIB

Amanah Anggaran dan Air Mata Pemimpin: Musdes LPJ Cikahuripan Sarat Nilai Ibadah

Rabu, 28 Januari 2026 - 22:39 WIB

Musrenbang Citeureup 2026: Bedah Masalah Kesehatan, Pendidikan, Kemiskinan, dan Pengangguran

Rabu, 28 Januari 2026 - 15:26 WIB

Menag Ingatkan Batas Akhir Produk Farmasi Wajib Sertifikasi Halal 17 Oktober 2026

Rabu, 28 Januari 2026 - 12:28 WIB

Korban di Janjikan Kerjasama Agen Pangkalan Elpiji Tempuh Jalur Hukum

Berita Terbaru

Artikel

Hidup Ini Susah

Jumat, 30 Jan 2026 - 07:04 WIB

Artikel

Pemerintah Kota Cimahi Raih UHC Awards 2026 Kategori Pratama

Kamis, 29 Jan 2026 - 15:15 WIB