satunews.id
KAB.BANDUNG-Dandim 0624/Kabupaten Bandung, Letkol Inf Tinton Amin Putra,S.E,. melaksanakan rakor kesiapan pengamanan peringatan/haul Abuya Hasan Bin Ahmad Baharun Ke – 26 dan Tasyakur Kemerdekaan RI Ke – 79.
Rakor tersebut dipimpin Waka Polresta Bandung AKBP Maruly Pardede di Ruang Rapat Besar, Lt 2 Polresta Bandung, Jl. Bhayangkara No. 1 Soreang Kab. Bandung, pada Senin(19/8/2024) siang.
Dalam rakor itu hadir pula
Habib Zaki Al – Munawar selaku Penanggung Jawab Haul,
Habib Ahmad Bin Syueb, Ketua Pelaksana Haol, Saepuloh (Kasi Pemadaman Damkar Kab. Bandung, Irwan Hardiansyah (Kabid Ops Satpol PP Kab. Bandung, Kapten Inf Sumarna Pasi Ops Kodim 0624/ Kab Bandung , Budi Rahmat (Kades Desa Pamekaran serta para Kasat Polresta Bandung.
Waka Polresta Bandung
AKBP Maruly Pardede dalam sambutan nya mengatakan, rencana peringatan/haul Abuya Hasan Bin Ahmad Baharun Ke – 26 dan Tasyakur Kemerdekaan RI Ke – 79 akan dilaksanakan pada 25 Agustus 2024 pukul 18.00 s.d 23.30 WIB, di Dome Balerame, Jl. Al Fathu Soreang Kabupaten Bandung, peserta sekitar 15.000 orang tidak ada halangan.
Menurutnya, kegiatan ini bersamaan dengan nonton Persib vs Arema, agar tidak ada gesekan suporter bola dengan peserta haul,” kata Maruly .
Dikesempatan itu Kasubagops Polresta Bandung AKP Aos Santosa juga memaparkan , untuk kekuatan personil pengamananan peringatan/haul Abuya Hasan Bin Ahmad Baharun Ke – 26 dan Tasyakur Kemerdekaan RI Ke – 79 dengan kekuatan personil sebanyak 217 personil .
“Diantara nya Reskrim 6 personil, Intel 4 personil, Narkoba 4 personil, Lantas 20 personil, Polsek 80 personil., Patroli, K9 dan Obvit 10 personil, Propam 3 personil, Polwan 6 peesonil, Pimpinan dan Perwira 10 personil, Dalmas Polda 30 personil, Kodim 10 personil, Damkar 2 personil, Dinkes 2 personil, Dishub 10 personil, Satpol PP 20 personil,”paparnya.
Sementara yang perlu diatensil lanjut Aos Santosa, antara lain, kegiatan tersebut berbarengan dengan pengamanan pertandingan Liga I di Jalak Harupat. Diharapkan peserta datang dengan menggunakan fasilitas bis. Untuk kendaraan khusus VIP menggunakan stiker. Untuk transit VIP atau Habib mohon di koordinasikan dengan petugas pengamanan. Untuk Dishub dan pengelola Gedong Budaya Sabilulungan (GBS) agar bisa mengsinkronkan jaringan CCTV.
“Bilamana ada kejadian potensi untuk escafe di arahkan ke Polresta Bandung atau Kodim 0624 Kabupaten Bandung. Pengamanan internal dari panitia agar berkoordinasi dengan kepolisian, TNi dan instansi terkait, “tutupnya.
Ditempat yang sama Dandim 0624/Kabupaten Bandung, Letkol Inf Tinton Amin Putra,S.E, juga mengarahkan, yakinkan peserta yang akan hadir, hasil rapat disampaikan ke pihak panitia yang lain.
Sementara kendaraan diberikan stiker untuk diarahkan ke tempat parkir Jalak Harupat pada 25 Agustus 2024. Karena, ada pertandingan sepak bola Persib vs Arema agar menghindari gesekan dengan suporter bola dalam perjalanan. Kita membantu pengamanan secara baik.
“Kesimpulan nya pada prinsipnya pihak pengamanan telah siap, antisipasi gesekan dengan suporter sepak bola. Hasil rapat agar ditindaklanjuti,” pungkas Dandim.
Editor: Uden